Moto Guzzi Kenalkan Motor Adventure Retro V85TT, Inilah Besaran Rupiahnya
Pabrikan asal Italia, Moto Guzzi menghadirkan motor terbaru Moto Guzzi V85TT dengan konsep adventure retro. Menarik untuk disimak.
Pabrikan asal Italia Moto Guzzi menghadirkan motor terbaru Moto Guzzi V85TT dengan konsep adventure retro. Sebelumnya pabrikan Italia ini sudah pernah meluncurkan motor sport touring yaitu Moto Guzzi Stelvio.
Dilansir dari Motociclismo.it, kabarnya Moto Guzzi V85TT akan diluncurkan pada gelaran EICMA 2018 di Milan, Italia pada November 2018. Sebelumnya motor konsep ini sudah pernah dikenalkan pada EICMA 2017.
Baca juga: Bulan September, Honda Mega Pro Dipangkas Harganya!
Moto Guzzi V85TT menggunakan mesin yang sama dengan Moto Guzzi Roamer dan Bobber yaitu 2 silinder V-twin berkapasitas 853 cc yang mampu menghasilkan tenaga 80 dk dengan torsi 80 Nm.
Motor adventure retro Moto Guzzi V85TT dibekali dengan windshield dan ban dual purpose serta adanya pelindung sokbreker depan, skid plate, dan hand guard. Moto Guzzi V85TT akan dipasarkan pada 2019 di Eropa yang dibanderol sekitar Rp 207 jutaan bila disetarakan dengan rupiah.