Honda CRF1000L Africa Twin Bakal Dapat Penyegaran
Honda CRF1000L Africa Twin bakal dapat penyegaran. Begini ceritanya.
Honda CRF1000L Africa Twin dikenal sebagai motor dual sport adventure yang juga sudah beredar di pasar Indonesia. Berita baiknya, seperti dilansir dari bennetts.co.uk, motor bergaya adventure ini akan mendapat penyegaran di sektor mesin.
Masih diambil dari sumber yang sama, bahwa motor ini akan mendapat peningkatan kapasitas mesin, dari 998 cc menjadi 1.080 cc.
Baca Juga : Honda CB650R Neo Sport Cafe Resmi Diluncurkan Di Indonesia, Inilah Spesifikasinya
Peningkatan kapasitas mesin ini juga berdampak pada peningkatan tenaga. Diungkapkan nantinya mesin tersebut akan menyemburkan tenaga 5 dk lebih besar dari sebelumnya. Ubahan pada sektor mesin itu untuk mengejar regulasi euro5 yang bakal diberlakukan di Eropa.
Tidak hanya pada sektor mesin, nantinya ubahan itu akan dibarengi dengan penyegaran Dual Clutch Transmission (DCT). Berita beredar kalau DCT yang digunakan Africa Twin ini bakal menggunakan transmisi generasi ketiga yang juga dipakai di Honda Gold Wing.
Ubahan juga berlanjut pada bagian fitur dan desain. Nantinya Africa Twin akan menggunakan instrumen TFT display baru, serta mengadopsi fitur Keyless Ignition. Selanjutnya untuk desain, Africa Twin akan mengalami penyegaran di bagian fairing.
Tak hanya ubahan tersebut, Honda juga akan melakukan peningkatan kapasitas tangki bahan bakar, yang sebelumnya hanya mampu menampung 18,8 liter bensin, menjadi sekitar 20 liter bensin.
Kita tunggu saja.