Rompi Motor Airbag Ixon, Bisa Dikombinasi Jaket Apapun
Guna meningkatkan rasa aman saat berkendara, Ixon mengeluarkan inovasi baru yaitu rompi yang dilengkapi dengan sistem airbag.
Guna meningkatkan rasa aman ketika berkendara, Ixon mengeluarkan vest atau rompi yang mempunyai sistem airbag. Vest racikan pabrikan Prancis ini menggunakan sistem “In & box” dimana dapat membaca gerakan pengendara sebanyak 1.000 kali tiap detik dan dapat mendeteksi terjadinya benturan. Uniknya, rompi ini bisa digunakan di dalam jaket motor jenis apapun.
Dikutip dari motorcyclenews.com, sistem pada rompi ini terletak pada bagian protector belakang. Komponen tersebut dapat bekerja dengan sistem wireless. Fiturnya dilengkapi baterai yang bisa bertahan selama 20 jam.
Baca Juga : Hore! Nolan N702 X Akan Segera Beredar di Indonesia
Dalam rompi ini juga terdapat 12 liter udara yang terletak pada area yang rawan cedera, seperti leher, tulang punggung, tulang selangka, dada, dan daerah perut. Walaupun rompi ini tergolong baru, sistem yang terdapat pada rompi Ixon ini telah diuji selama tiga tahun dalam ajang balap MotoGP. Jadi pastinya rompi dengan sistem airbag ini aman digunakan untuk berkendara di jalanan maupun di lintasan.
Baca Juga : Valentino Rossi Lelang Helm Bantu Penderita Kanker, Tembus Ratusan Juta Rupiah!
Rompi ini telah dijual seharga £380 atau setara dengan Rp 7 jutaan. Sayangnya, jaket ini belum masuk ke pasar Indonesia. Jadi bagi Anda yang tertarik, harus bersabar dulu ya!.