Tiga Produk Motor Viar Hilang Dari Situs Resmi, Berhenti Dijual?
Viar Motor Indonesia merupakan salah satu merek otomotif buatan lokal yang hadir di pasar tanah air. Merek yang satu ini menghadirkan banyak model motor, mulai dari niaga, klasik, bebek, dan listrik.
Viar Motor Indonesia merupakan salah satu merek otomotif buatan lokal yang hadir di pasar tanah air. Merek yang satu ini menghadirkan banyak model motor, mulai dari niaga, klasik, bebek, hingga listrik. Namun baru-baru ini terpantau terdapat beberapa produk yang hilang dari situs resmi Viar Motor Indonesia.
Setidaknya terdapat tiga model yang menghilang dari situs resmi produk motor Viar. Di antaranya adalah Viar Vintech 200, Cross X 250, dan Cross X 200. Dengan menghilangnya ketiga produk dari situs resminya, apakah Viar Motor Indonesia menghentikan produksi motor-motor tersebut?
Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Berikan Pemutihan Pajak Kendaraan di Bulan Merdeka
OtoRider pun mencoba menghubungi Frengk Rusli selaku Marketing Communication Viar Motor Indonesia terkait hal ini. Namun hingga berita ini ditulis, pihak Viar belum dapat memberikan keterangan.
Sedikit tambahan informasi, Viar Vintech 200 merupakan motor dengan segmen klasik. Motor yang satu ini menawarkan mesin 200 cc yang mampu mengeluarkan tenaga hingga 18,1 dk. Uniknya motor yang menjadi pesaing Kawasaki W175 itu dibanderol hanya Rp 22 juta.
Baca Juga: Korlantas Polri Berencana Ubah Warna Plat Nomor, Kena Biaya?
Sementara Viar Cross X 250 dan Cross X 200 merupakan motor dengan segmen petualang. Pada Viar Cross X 250 dibekali mesin 249 cc bertenaga 24,2 dk, sementara Cross X 200 memiliki mesin 200 cc bertenaga 13,4 dk. Mengenai harganya Cross X 250 dibanderol seharga Rp 42,73 juta dan Cross X 200 dihargai Rp Rp 23,7 juta.