Yamaha YZF-R3 2025 Sudah di Depan Mata, Kenapa Belum Dijual di Indonesia?

Dipublikasikan : Kamis, 28 November 2024 10:06
Penulis : Ilham Pratama

Di pasar global, versi baru dari Yamaha YZF-R3 yang merupakan kembaran R25 sudah diperkenalkan di Eropa pada akhir bulan Oktober lalu. Kapan masuk ke Indonesia?

Yamaha YZF-R3 2025 Sudah di Depan Mata, Kenapa Belum Dijual di Indonesia?
Yamaha R3 2025/Foto: Yamaha Eropa
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Di pasar global, versi baru dari Yamaha YZF-R3 yang merupakan kembaran R25 sudah diperkenalkan di Eropa pada akhir bulan Oktober lalu.

Bahkan motor ini merupakan produksi Indonesia seperti model-model sebelumnya. Seperti disebutkan PR Manager PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Rifki Maulana. "Iya, buatan Indonesia," ucapnya.

Menariknya lagi, sosok desain patennya sudah terdaftar di Indonesia. Seperti dari laporan resmi Berita Resmi Desain Industri No. 65/DI/2024 yang dirilis Direktorat Hak Cipta dan Design Industri Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual yang dirilis bulan November ini.

Desain
Desain Paten Yamaha R3 di Indonesia

Revisi tampilan jelas terlihat di model barunya ini. Di mana desain Yamaha R3 2025 kental terasa di sektor eksteriornya. Mulai dari fairing depan lebih agresif dengan styling yang aerodinamis, berkat penggunaan winglet di sisi fairing.

Meski sudah terbilang dekat, tapi Yamaha Indonesia tak ingin serta merta melepas YZF-R3 2025 untuk pasar domestik. Ini terkait dengan harga jualnya yang akan melambung tinggi jika disandingkan dengan saudaranya, Yamaha R25.

Maklum saja, meski secara desain dan fitur mirip namun mesin yang diusung bervolume 321 cc. Ini lebih besar dari kubikasi R25 yang ada di angka 250 cc. Efeknya, harga jual Yamaha R3 akan melambung tinggi karena biaya pajak tambahan sebesar 60 persen untuk motor bermesin di atas 250 cc.

"Kita maunya juga seperti itu (menjual Yamaha R3). Dari konsumen via online juga selalu bertanya motor ini. Tapi kami tidak menjualnya karena dari regulasi ukuran mesin di Indonesia berbeda. Ini akan menyebabkan pajak dan harganya berbeda," ucap Vice President Director PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti pada seremonial ekspor Yamaha R3 ke pasar global beberapa waktu lalu.

Karena itu, penjualan Yamaha R3 lebih menyasar ke benua Eropa, Amerika Serikat dan Jepang. Sebab regulasi pajak di sana tidak mempengaruhi perbedaan harga pada motor bermesin 250-400 cc. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.