IIMS 2025 Diisi 25 Merek Motor, Apa Saja Mereknya?

Dipublikasikan : Kamis, 6 Februari 2025 07:07
Penulis : Ilham Pratama

Selain sejumlah merek mobil, ada juga 25 brand kendaraan roda dua yang telah memastikan kehadiran pada IIMS 2025. Kebanyakan 'muka lama' tapi ada juga merek baru yang bakal tampil.

IIMS 2025 Diisi 25 Merek Motor, Apa Saja Mereknya?
Booth ALVA (Foto : Otorider)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER - Selain sejumlah merek mobil, ada juga 25 brand kendaraan roda dua yang telah memastikan kehadiran pada IIMS 2025. Kebanyakan 'muka lama' tapi ada juga merek baru yang bakal tampil.

Untuk merek-merek yang hadir diantaranya Honda (AHM), Alva, Aprilia, Benda, Benelli, BMW Motorrad, Italjet, Kawasaki, Keeway, termasuk merek Keeway EV dan Pacific Bike.

Lalu ada Moto Guzzi, Piaggio, Polytron, Royal Alloy, Royal Enfield, Scomadi, United, Vespa, Yadea dan Yamaha.

Nah, untuk merek-merek baru yang akan debut di IIMS 2025 diantaranya produsen motor listrik Indomobil eMotor dan Maka Motors.

Indomobil eMotor akan membawa produk berjuluk Adora yang dirilis secara umum pada 6 Februari nanti di Jakarta. Sedangkan Maka Motors sudah lebih dulu meluncur, yakni di bulan Januari.

"Tapi di IIMS 2025 adalah kali pertama Maka Motors menyapa secara publik," ucap Rudi Raga, selaku perwakilan Maka Motors.

Selain itu, ada dua merek motor Cina yang bakal menjual motor bermesin 250 cc, yakni QJ Motor dan Morbidelli yang dinaung Benelli Indonesia.

"Saat ini brand motor asal Italia, Morbidelli sudah diakuisisi oleh Keeway Group. Sehingga akan bergabung dengan Benelli Indonesia," ucap CEO Benelli Indonesia, Steven Kentjana Putra.

Sebagai catatan, secara keseluruhan brand produsen, APM, Aftermarket dan Aksesoris yang turut serta dalam perhelatan IIMS 2025 mencapai lebih dari 190 brand.

Hal ini membuat skala pameran bernama lengkap Indonesia International Motor Show ini menjadi yang terbesar sepanjang penyelenggaraannya di JIEXPO, Kemayoran sejak 2009 silam. (*)

Apa motor pilihan Anda untuk digunakan sehari-hari?

Pilih salah satu jawaban di bawah ini:

Polling by Otorider

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.