Vespa Primavera Electric Tampil Unik Rayakan Olimpiade Musim Dingin Spesial 2025

Dipublikasikan : Kamis, 10 April 2025 11:25
Penulis : Ilham Pratama

Dalam merayakan ajang Olimpiade Musim Dingin Spesial 2025 di Turin, Italia turut dirayakan oleh Piaggio Group yang hadir lewat tiga Vespa Primavera Electric edisi unik.

Vespa Primavera Electric Tampil Unik Rayakan Olimpiade Musim Dingin Spesial 2025
Vespa Primavera Electric (Foto :Vespa)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER – Dalam merayakan ajang Olimpiade Musim Dingin Spesial 2025 di Turin, Italia turut dirayakan oleh Piaggio Group yang hadir lewat tiga Vespa Primavera Electric edisi unik.

Ketiganya dirancang oleh seniman terkenal internasional Frank Gehry dan Urs Fischer. Serta atlet Olimpiade Khusus Italia Ilaria Ghinka Bonanni akan dilelang pada jamuan makan malam di Milan beberapa waktu lalu.

Ilaria Ghinka Bonanni sendiri seorang atlet, artis, dan pemain Olimpiade Khusus asal Italia yang dikenal karena monolog panggungnya yang berpusat pada tema autisme.

Didukung oleh Pusat Gaya Piaggio Group, dirinya merancang tampilan dari skuter listrik tersebut.

Hadir pula, seniman terkenal internasional Frank Gehry (arsitek dan desainer Kanada-Amerika) dan Urs Fisher (dari Swiss, tinggal dan bekerja di New York) untuk menciptakan Vespa Unique Edition mereka sendiri.

Nantinya Vespa tersebut akan dilelang. Hasil dari penjualan Vespa, bersama dengan enam helm yang juga dirancang oleh para seniman, akan disumbangkan untuk mendukung organisasi internasional.

Di mana misinya adalah untuk mempromosikan olahraga inklusif bagi para atlet dengan disabilitas intelektual.

Sekilas Olimpiade Musim Dingin Spesial

Di mana 1.500 atlet dari 100 delegasi hadir di Turin, Italia pada 8-15 Maret dalam ajang Olimpiade Musim Dingin Spesial 2025. Pertandingan ini dirancang untuk atlet berkebutuhan khusus.

Para atlet akan bertanding dalam delapan disiplin, seperti ski alpine, ski lintas alam, olahraga tari, seluncur indah, floorball, seluncur salju, sepatu salju, dan seluncur cepat.

“Tim Olimpiade Khusus bekerja tanpa lelah untuk menciptakan kemungkinan bagi mereka,” ungkap Michele Colaninno, CEO Piaggio Group. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.