Triumph Gandeng Nusantara Group sebagai Distributor Baru di Indonesia Mulai Februari 2026
Sebagai langkah awal, Nusantara Group berencana membangun jaringan diler baru Triumph di sembilan lokasi yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

OTORIDER — Pabrikan sepeda motor asal Inggris, Triumph Motorcycles, resmi melakukan perubahan strategi distribusi di pasar Indonesia dengan menunjuk Nusantara Group sebagai mitra bisnis dan distributor barunya. Penunjukan ini efektif berlaku mulai 1 Februari 2026.
Melalui kemitraan tersebut, Nusantara Group akan bertanggung jawab penuh dalam pengelolaan impor, penjualan, serta distribusi sepeda motor dan produk Triumph di Indonesia, sekaligus mengawal pengembangan merek Triumph secara berkelanjutan di Tanah Air.
Sebagai langkah awal, Nusantara Group berencana membangun jaringan diler baru Triumph di sembilan lokasi yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
Diler pertama dijadwalkan beroperasi di Jakarta, disusul dua gerai lainnya—masing-masing satu di Jakarta dan satu di Bandung, yang akan dibuka secara bertahap sepanjang tahun 2026.

Seluruh diler tersebut akan mengusung standar global Triumph dengan menghadirkan pengalaman merek premium, mulai dari fasilitas modern, tenaga penjualan terlatih, layanan purna jual, hingga pelayanan pelanggan berstandar tinggi.
Indonesia dinilai sebagai pasar strategis bagi Triumph di kawasan ASEAN, seiring pertumbuhan segmen sepeda motor premium. Nusantara Group pun menyatakan akan menghadirkan sebagian besar jajaran model Triumph untuk konsumen Indonesia sejak awal operasionalnya.
Chief Commercial Officer Triumph Motorcycles Ltd, Paul Stroud, menyambut positif kerja sama ini.
“Kami sangat senang dapat menjalin kemitraan dengan Nusantara Group di Indonesia, yang akan menciptakan peluang lebih lanjut bagi merek Triumph untuk berkembang di pasar Indonesia. Langkah ini juga akan memungkinkan Triumph menjadi lebih mudah diakses, dan kami berharap dapat menyambut lebih banyak penggemar dan pelanggan di Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Joe Ferry, CEO sekaligus pemilik Nusantara Group, menegaskan komitmen perusahaannya dalam mengembangkan merek Triumph di Indonesia.
“Dengan keahlian pasar lokal yang kuat, kami berkomitmen membangun kehadiran Triumph di seluruh negeri. Warisan Triumph yang kaya dan sepeda motor premiumnya sangat sesuai dengan selera pengendara di Indonesia,” kata Joe.
Sebagai bagian dari pengenalan resmi ke publik, Triumph Motorcycles dijadwalkan akan tampil dan diperkenalkan secara lebih luas melalui ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026, yang berlangsung mulai 5 Februari 2026 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. (*)










