Soul GT Club Indonesia Peduli Korban Bencana Garut

Soul GT Club Indonesia Peduli Korban Bencana Garut
Selasa, 27 September 2016 16:05
Angga M

Kabar duka yang datang dari kota Garut propinsi Jawa Barat mengundang banyak simpati. Salah satunya Soul GT Club Indonesia yang menyalurkan bantuan langsung ke lokasi bencana. Bencana alam banjir bandang diakibatkan dari meluapnya sungai Cimanuk, memang menyebabkan banyak korban jiwa dan puluhan rumah terseret derasnya banjir bandang.

Soul GT Club Indonesia berinisiatif menggalang dana kepada semua member yang ada di Indonesia untuk memberikan bantuan berupa pakaian bekas yang layak pakai serta uang tunai yang diserahkan kepada korban banjir bandang Garut (25/9).

Sebanyak 50 motor berangkat ke daerah Kecamatan Tarogong Garut untuk menyalurkan secara langsung bantuan yang sudah di kumpulkan. Sesampainya di lokasi bencana sangat memperihatinkan banyak rumah yang ambruk, sampah dan lumpur di mana-mana.

 “Acara hari ini kotor-kotoran bantuin warga bersihin lumpur dan sampah, tujuannya agar saya dan teman-teman bisa merasakan bagaimana kalau seandainya ada di posisi mereka. Semoga dengan kehadiran saya dan teman-teman bisa membantu mengurangi beban mereka,” ujar  Lili Korwil SGCI Jabar.

“Terima kasih atas bantuan dari kalian semua, baik tenaga ataupun materi sangat bermanfaat buat kami. Desa kami hanya sebagian kecil yang terkena musibah banjir ini, yang lebih parah menimpa daerah Cikajang. Musibah banjir ini sebenernya tiap tahun juga ada, tapi di tahun ini sangat parah, “ ujar Sidik Ketua RT setempat.

“Ucapan terima kasih juga tak henti-hentinya saya ucapkan kepada seluruh member Soul GT Club Indonesia atas semua bantuannya, karena tanpa kalian acara ini tidak akan berjalan dengan sukses. Semoga bisa terus kompak seperti ini dan mudah-mudahan semua bantuan kalian dibalas dengan pahala yang berlipat ganda oleh Allah SWT. Aamiin,“ tambah Deni ketua SGCI Bandung. (otorider.com)

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.