Selain Jakarta, Pameran Kendaraan Listrik Hadir di Surabaya dan Medan
Selain itu, demi menarik pihak investor hingga konsumen untuk mendapat informasi lebih lanjut mengenai peserta Periklindo berencana membuat majalah elektronik.
OTORIDER - Pameran otomotif Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang diisi beragam jenis kendaraan listrik, direncanakan akan digelar di luar Jakarta.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo), Moeldoko. Menurutnya, PEVS berpotensi diselenggarakan di beberapa kota seperti Surabaya hingga Medan.
"Tahun depan akan kita tingkatkan lagi. PEVS tidak hanya di Jakarta saja, bisa di Surabaya, Makassar, Medan. Kita sedang pikirkan itu, apakah momentumnya satu tahun di Jakarta, berikutnya di Medan, setengah tahun berikut di Surabaya atau Makassar, dan seterusnya. Nanti kita pikirkan,” kata Moeldoko di Jakarta, Sabtu (4/5).
Selain itu, demi menarik pihak investor hingga konsumen untuk mendapat informasi lebih lanjut mengenai peserta, Periklindo berencana membuat majalah elektronik. "Melalui ini kita bisa kembangkan, jadi media komunikasi yang egaliter. Semua orang bisa masuk di dalamnya. Semua bisa hadir perkenalkan model-model baru yang dia produksi," ucap Moeldoko.
Sementara itu, Presiden Jokowi yang sebelumnya hadir pada Jumat (3/5) otimistis Indonesia akan memiliki ekosistem kendaraan listrik sendiri di masa depan. Pasalnya, dari sisi produksi memiliki potensi yang sangat besar.
"Presiden surprise dan bangga melihat acara yang ia lihat secara langsung, tidak menyangka Periklindo melampaui sukses luar biasa dalam penyelenggaraan PEVS," papar Moeldoko.
Melalui data yang ada hingga Sabtu, pameran ini telah membukukan transaksi nyaris Rp400 miliar. Jumlah tersebut hampir mencapai target awal yakni Rp400 miliar.
Dari total 116 peserta pameran yang hadir, jumlah pengunjung PEVS 2024 hingga Sabtu tercatat mencapai 40.500 orang. (*)