Supriyanto, Manager Motorsport Yamaha Indonesia Mundur

Supriyanto, Manager Motorsport Yamaha Indonesia Mundur
Jumat, 2 September 2016 18:15
Ilham Pratama

Kabar mengejutkan hadir dari dunia balap roda dua Tanah Air, khususnya dari kubu Yamaha Indonesia.

Pasalnya pekan ini, tepatnya mulai tanggal 1 September kemarin, Manager Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyatakan mundur, atau resign dari jabatannya.

Supriyanto yang menjadi bagian Yamaha Indonesia sejak 21 tahun silam punya banyak prestasi membanggakan khususnya dalam mengembangkan dunia balap motor nasional. Mulai dari membawa tim Indonesia jadi juara umum di Yamaha Asean Cup Race di Sentul pada 2014 silam. Hingga turut andil mengembangkan Yamaha R25 versi balap ARRC.

Pertanyaannya, kemana Supriyanto akan berlabuh? Ternyata bukan lagi di arena balap, atau dunia otomotif, melainkan pulang kampung ke Kalimantan Timur.

"Rencananya Supriyanto akan meneruskan usaha properti keluarganya di Kalimantan Timur," ucap M. Abidin, GM Aftersales & Motorsport PT YIMM.

Menariknya, setelah Supriyanto mundur, Yamaha Indonesia tak akan mengendurkan semangat mereka di dunia motorsport Indonesia. Dan rencananya, besok (3/9) Yamaha akan mengumumkan strategi baru mereka. So, nantikan laporan kami selanjutnya ya. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.