Tips Galang Hendra Menang WSSP 300 : Hapalkan Sirkuit Jerez Pakai Game Konsol

Kamis, 26 Oktober 2017 10:25
Angga M

Pembalap Yamaha Indonesia Galang Hendra dengan tim MotoXRacing, resmi hadir di Tanah Air membawa piala Juara pertama di seri kesembilan World Supersport 300 (WSSP 300)

Tips Galang Hendra Menang WSSP 300 : Hapalkan Sirkuit Jerez Pakai Game Konsol

Galang Hendra, pembalap Yamaha Indonesia, bersama dengan tim MotoXRacing, resmi hadir di Tanah Air dengan dengan predikat Juara pertama di seri ke sembilan World Supersport 300 (WSSP 300). Kehadiran Galang di Indonesia sangat dinantikan setelah mencatat sejarah sebagai pembalap Indonesia pertama yang menjuarai kompetisi balapan tingkat dunia. Dan menjadi pembalap Asia pertama yang menang di WSSP 300.

"Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT atas anugerah luar biasa ini. Terima kasih juga atas dukungan masyarakat Indonesia dan fans, keluarga, Yamaha Indonesia, tim MotoXRacing dan sponsor. Kerja keras saya, tim dan semua pihak yang terlibat menghasilkan kemenangan ini. Berkompetisi di dua seri WSSP 300 telah memberikan pengalaman sangat berharga karena bertarung dengan pembalap pembalap dunia," ujar Galang Hendra.

Pencapaian Galang memang didapat dengan kerja keras. Termasuk hasil dari program Master Camp VR46 Riders Academy di Tavullia, Italia. Dua kali ambil bagian di tahun 2016 bahkan memperoleh kesempatan emas dididik langsung oleh sang pemilik academy, Valentino Rossi. Tapi sebenarnya, apa sih resep Galang yang baru pertama kali balap di sirkuit Jerez, tapi bisa langsung menang. 

Galang Hendra pun sempat sedikit bercerita, kalau ia bisa menghapal sirkuit dari permainan konsol. "Saya pertama kali balapan di sirkuit Jerez, Spanyol. Dengan belajar racing line menggunakan game PlayStation secara berkali kali untuk bisa memahami sirkuit Jerez," buka Galang,

Setelah hapal, baru deh kerja keras sepanjang balap dimulai. Ia menyebutkan kalau pakai gaya tersendiri."Saya menerapkan gaya Asian Style yang sedikit berbeda dari dari pembalap Eropa. Asian Style balapan dengan gaya yang cukup agresif, tetap tenang dan selalu berhati hati saat balapan," tukasnya.

Pastinya, kemenangan Galang membuat bangga seluruh bangsa. ”Teman-teman Galang di bLU cRU team lulusan VR46 Academy Riders terperanjat dan terkejut karena Galang sangat cepat meskipun baru tampil pertama kali di sirkuit Autodromo Internacional do Algarve (Portugal) dan Jerez (Spanyol). Kami pun pastinya sangat mengapresiasi hasil terbaik yang diberikan Galang di seri terakhir WSSP300. Terimakasih juga kepada IMI (Ikatan Motor Indonesia) yang mengapresiasi kemenangan Galang,” ujar M.Abidin, GM After Sales & Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

 

 

Galang Hendra

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.