Galang Hendra Finish Ketujuh Di WorldSSP300 Seri Misano Italia
Galang Hendra gagal meraih podium tertinggi di seri WSSP300 Misano Italia. Begini cerita perjuangannya.
Galang Hendra Pratama, pembalap asal Yogyakarta berhasil finish ke 7 saat ajang WorldSSP300 di Sirkuit Misano, Italia (8/7). Balapan itu sendiri diikuti 40 pembalap.
Sebenarnya Galang sendiri cukup baik di kejuaraan itu, yaitu dengan mengawali start dari posisi pertama dari hasil kualifikasi superpole2.
Galang Hendra Pratama pembalap dari tim Biblion Yamaha Semakin di Depan MotoX Racing konsisten berada di barisan depan. Saat balapan di sirkuit, terlihat pertarungannya cukup ketat dan terus berjuang mencapai posisisi terbaik. Galang sendiri sempat berada di barisan kedelapan, bahkan melorot hingga ke 12.
Kemudian Galang Hendra kembali menemukan performa terbaiknya bisa berada di posisi kesembilan, dan akhirnya berhasil finish di tempat ketujuh, tepatnya di belakang Bastianelli (Prodina Ircos Team) dengan jarak waktu 1,204 detik.
Dengah hasil finish ketujuh, Galang Hendra berada di posisi ke 6 dalam klasemen sementara WorldSSP300.
Baca juga: Waduh, Ducati Bolehkan Jorge Lorenzo Tes Motor Honda
“Saya menyelesaikan balapan di posisi ke-7 dan saya bahagia karena itu sangat penting untuk klasemen kejuaraan. Dalam balapan, suhunya sangat panas dan saya mencoba untuk tetap bersama dengan grup teratas. Pada saat warm up, saya memiliki perasaan sepeda motor berbeda dengan sesi kualifikasi. Saya diskusi dengan tim dan mencari solusi hingga dapat finish di urutan ke-7. Saya akan melakukan yang terbaik untuk kembali ke podium pada balapan berikutnya di Portimao,” ujar Galang Hendra Pratama.