5 Rider Ini Terkena Peringatan Soal Tekanan Angin Ban di GP Sepang

Selasa, 14 November 2023 18:06
Benny Averdi

Tak berpengaruh pada poin, karena baru terkena peringatan pertama.

5 Rider Ini Terkena Peringatan Soal Tekanan Angin Ban di GP Sepang Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini.

OTORIDER - Juara MotoGP Sepang, Malaysia Enea Bastianini dan pimpinan sementara klasemen, Francesco Bagnaia termasuk di antara lima pembalap yang menerima peringatan resmi. Hal ini karena tekanan angin ban depan yang rendah di Sepang, Minggu (12/11). Selain Bastianini dan Bagnaia, terdapat Luca Marini, Alvaro Bautista, dan Iker Lecuona.

Bila kembali melanggar tekanan ban minimum di dua putaran tersisa, mereka akan menerima penalti waktu pasca-balapan +3 detik. Lalu, +6 detik untuk pelanggaran ketiga dan +12 detik untuk pelanggaran keempat, seperti diberitakan Crash.

Berbicara mengenai penalti waktu akibat pelanggaran tekanan angin ban, Aleix Espargaro dari Aprilia adalah satu-satunya pembalap yang mengalami. Ia mendapatkannya ketika MotoGP Buriram, Thailand.

Diperkirakan, beberapa pembalap dan tim mengambil keputusan taktis dengan risiko menggunakan satu peringatan tentang tekanan angin ban di Sepang akhir pekan kemarin.

Itu karena sirkuit berikutnya, yaitu Qatar (event malam hari) dan Valencia kemungkinan besar akan berlangsung dalam kondisi yang lebih dingin.

Dengan kondisi lebih dingin, berarti peningkatan suhu dan tekanan ban saat berada di belakang motor lain seharusnya tidak menjadi masalah.

Namun, apabila hal tersebut terjadi lagi, satu-satunya cara Jorge Martin dan Bagnaia agar dapat menghindari kehilangan posisi (dan kemungkinan kejuaraan dunia) karena kasus tekanan ban itu, adalah setidaknya finish tiga detik di depan pembalap paling belakang.

Selain para pembalap tadi, yang sudah mendapat peringatan ban di antaranya adalah Maverick Vinales, Franco Morbidelli, Raul Fernandez, Dani Pedrosa, Pol Espargaro, Marco Bezzecchi, dan Marc Marquez.

Mulai musim depan, tidak ada lagi peringatan. Melainkan, pembalap akan didiskualifikasi jika gagal mencapai tekanan minimum yang ditentukan Michelin untuk setidaknya pada 33% balapan Sprint atau 50% Grand Prix. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.