Marc Marquez Optimis Rebut Gelar MotoGP 2025 Bersama Ducati

Dipublikasikan : Selasa, 14 Januari 2025 08:29

Musim 2025 diprediksi akan menjadi salah satu yang paling menarik dalam sejarah MotoGP, dengan Marquez yang kembali ke performa terbaiknya

Marc Marquez Optimis Rebut Gelar MotoGP 2025 Bersama Ducati
Marc Marquez (Foto: Ducati)
Otorider hadir di WhatsApp Channel Follow

OTORIDER -  Marc Marquez yang sebelumnya memperkuat tim satelit Gresini Racing dan berhasil finis di posisi ketiga pada musim 2024, optimis dapat meningkatkan performanya di Ducati dalam perebutan gelar juara dunia pada musim 2025.

Marquez menyatakan keyakinannya untuk tampil maksimal dalam dua musim mendatang. "Tahun 2025 dan 2026 akan menjadi peluang emas untuk memperjuangkan gelar. Kami berada di tim terbaik dan akan berusaha memberikan performa 100 persen,” ujar Marquez seperti dikutip dari Marca dan Crash, Senin (13/1).

Setelah memenangkan tiga balapan di musim 2024, Marquez dipromosikan ke tim Ducati Lenovo dan kini akan bertandem dengan juara dunia dua kali, Francesco Bagnaia. Dalam uji coba pascamusim di Barcelona pada November 2024, Marquez sudah mengendarai motor GP24 dan GP25 sebagai persiapan untuk musim depan.

“Saya ingin tetap kompetitif dan menghindari cedera selama musim ini. Tentu saja, kecelakaan adalah bagian dari olahraga ini, tetapi fokus utama saya adalah tetap sehat dan memperebutkan gelar hingga balapan terakhir,” tambah Marquez.

Sementara itu, legenda MotoGP Valentino Rossi memberikan pandangan tentang persaingan musim 2025. Rossi memprediksi Marc Marquez dan Francesco Bagnaia akan menjadi dua pembalap favorit dalam perebutan gelar.

"Tim pabrikan Ducati memiliki keunggulan besar, dan saya yakin mereka adalah kandidat utama untuk menjadi juara dunia MotoGP 2025," kata Rossi.

Dengan berbagai persiapan matang dan ambisi besar, Marc Marquez siap kembali mencetak sejarah dan membuktikan dirinya sebagai salah satu pembalap terbaik sepanjang masa di ajang MotoGP. (*)

Motor Listrik Baru Bermunculan di 2024, Mana Jagoan Anda?

Selain motor baru dengan mesin bensin konvensional, deretan motor listrik baru juga masih banyak yang hadir pada tahun 2024. Hal ini ditengarai oleh hematnya biaya operasional dan murahnya pajak tahunan dari motor listrik tersebut. Di sisi lain, kendaraan ini juga disebut ramah lingkungan karena tak mengeluarkan emisi udara.

Polling by Otorider

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2025. Otorider.com. All rights reserved.