Harga Aksesori Resmi All New Yamaha R15 VVA, Mulai Rp 100 Ribu
Yamaha All New R15 sudah diperkenalkan di Indonesia, bersama pembalap MotoGP Yamaha Maverick Vinales beberapa waktu lalu. Dan kini Yamaha sudah mengeluarkan beragam aksesori Bolt On.
Yamaha All New R15 sudah diperkenalkan di Indonesia, bersama pembalap MotoGP Yamaha Maverick Vinales beberapa waktu lalu. Dan kini Yamaha sudah mengeluarkan beragam aksesori Bolt On Accesorries & Performance Kit.
Maksudnya Bolt On Accesories, tinggal pasang dan tidak merubah konstruksi pada motor. Artinya tidak merusak komponen original pada mesin dan konstruksi asli motor. Sedangkan Performance Kit tentunya mampu menaikan performa mesin. (otorider.com)
Berikut harga Bolt On Accessories & Performance Kit :
1. Windshield Kit (Rp 400 ribu), dengan model double bubble screen yang menggunakan bahan polikarbonat, yang aman dan kuat jika terjadi benturan.
2. RR Seat Cawl (Rp 585 ribu). RR Seat Cawl dengan DNA MotoGP, berbahan plastik ABS yang merubah tampilan menjadi lebih sporty.
3. Engine Slider (Rp 440 ribu). Berfungsi untuk proteksi cover crankcase dari benturan atau gesekan ketika motor terjatuh. Selain untuk menjaga crankcase, juga mendongkrak penampilan jadi sangat sporty. Peranti berbahan plastik PP yang keras dan kuat ini juga cukup aerodinamis dengan desain ‘Shark Fin'.
4. Tank Pad (Rp 270 ribu). Ada desain khusus dengan material Plastic PVC. Disebut desain khusus karena terdiri dari tiga bagian, yaitu Centre Tank Pad dan sisi kanan-kiri (L/R), juga memiliki fungsi anti-selip saat rider melakukan cornering.
5. Fuel Cap (Rp 100 ribu). Untuk mempercantik tampilan, ada Fuel Cap (Tutup Bensin) dengan pilihan warna Carbon.
6. Lever Guard (Rp 335 ribu). Berfungsi melindungi lever handle dari momen senggolan yang dapat mengakibatkan motor mengerem tanpa sengaja sehingga bisa terjatuh. Terbuat dari alumunium.
7. Short Rear Fender (Rp 530 ribu). Terbuat dari material almunium, selain untuk aksesori juga berfungsi sebagai braket plat nomor.
8. Exhaust. Knalpot didesain dan diriset untuk meningkatkan tenaga, terutama di putaran menengah-atas. Ada banyak produk yang bisa dipilih, Sakura GP Carbon (Rp 2,6 juta), Sakura GP Slash (Rp 2,5 juta), serta Sakura GP (Rp 2,1 juta). Juga ada merk Daytona tipe GP Taper Slash (Rp 1,650 juta) dan Daytona GP Slash (Rp 1,460 juta).