Subtitusi Oli Skuter Matik ke Motor Bebek, Bisa Nggak Ya?

Senin, 29 Mei 2017 12:05
Ilham Pratama

Ada seorang teman bertanya, bisakah oli skuter matik dipakai di motor bebek? Terdengar sederhana, namun sebenarnya hal ini juga patut diperhatikan karena bisa mempengaruhi performa mesin.

Subtitusi Oli Skuter Matik ke Motor Bebek, Bisa Nggak Ya?

Ada seorang teman bertanya, bisakah oli skuter matik dipakai di motor bebek? Terdengar sederhana, namun sebenarnya hal ini juga patut diperhatikan karena bisa mempengaruhi performa mesin.

Mukti Abdul Rahman, Technical Training Instructor PT Wahana Makmur Sejati (WMS) Main Dealer Honda Jakarta dan Tangerang coba menjelaskan. "Oli matik dan bebek tak bisa saling subtitusi. Ini karena jenis kopling keduanya berbeda. Kopling matik itu bertipe kering, karena tidak terendam oli. Sedangkan kopling bebek, bertipe basah atau terendam oli," paparnya.

Untuk itu, meskipun tingkat kekentalannya sama. Semisal 10W 30, namun oleh produsen oli, aditif untuk keduanya dibedakan. Oli matik akan lebih licin karena akan meningkatkan performa motor.

Dan sebaliknya oli motor bebek dirancang agar kampas kopling lebih punya daya gesek pada kopling. Hal ini agar tak terjadi slip kopling saat perpindahan giginya.

Lalu, apa efek yang bakal ditimbulkan jika nekat memakai oli matik pada motor bebek. Maka penurunan performa, terutama karena slip kopling bakal dialami penggunanya.

Nah, agar tidak tertukar saat membeli oli, bisa perhatikan kode pada bagian kemasan oli. Terutama standarisasi dari lembaga Japanese Automotive Standar Association (JASO). Bagimana membedakannya? Untuk motor bebek, bisa pilih oli dengan standarisasi JASO MA, atau JASO MA2. Sedangkan oli matik memiliki standarisasi JASO MB. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telegram Channel
Google News
Bagikan  

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.