Cat Bodi Warna Doff Butuh Perawatan Berbeda, Begini Penjelasannya
Apakah Anda pemilik motor dengan bodi cat warna doff? Hati-hati, salah perawatan justru menimbulkan bercak putih.
Saat ini tidak sedikit bikers yang memiliki motor berwarna doff. Maklum saja, kesan warna dof terbilang lebih orisinal dan alami ketimbang glosy.
"Tapi perawatannya tidak semudah glossy karena tidak boleh dipoles dengan bahan yang sama untuk cat warna glossy," jelas Hadi Black, spesialis cat dari Bengkel Auto Black di kawasan Sentra Onderdil BSD, Tangerang Selatan.
Lebih lanjut Hadi memaparkan, bila dipaksakan menggunakan pemoles yang umum digunakan untuk cat warna glossy maka pada permukaan warna doff akan timbul bercak putih dikemudian hari. "Bila dilihat dari jauh motor akan belang warnanya, dan ada efek keputihan," jelas pria yang lama bermain semprot cat ini.
Pun begitu Hadi menyarankan agar membeli pemoles import yang khusus untuk cat warna doff. "Tidak semua gerai bike care menjual produk ini karena masih terbilang mahal dan konsumen bisa membaca terlebih dahulu peruntukannya," jelasnya lagi.
Hati-hati ya.