Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show 2018 Sebentar Lagi Dibuka, Begini Cara Memilih Motor Baru
Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show 2018 sebentar lagi dibuka. Bagi yang sedang memburu motor baru, begini cara memilihnya.
Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show 2018 (GIIAS 2018) sebentar lagi dibuka. Acara itu akan dilangsungkan pada tanggal 2 hingga 12 Agustus 2018.
Nah, bagi yang sedang memburu motor baru, berikut panduan cara memilihnya. “Banyak hal yang harus diperhatikan ketika membeli motor baru," jelas Cahaya Fitri Tantriani selaku Praktisi Marketing Communication sekaligus Customer Ralation Management.
Lanjutnya, terlebih lagi di GIIAS nanti akan banyak pilihan dengan ragam penawaran pembelian, seperti promo kredit hingga diskon yang bisa membuat calon pembeli bingung dan kerap mengabaikan rencana awal.
“Pertimbangan pertama adalah untuk apa motor tersebut dibeli, apakah sekadar untuk operasional, atau memenuhi kebutuhan turing dan performa semata,” jelas Cahaya, sapaan akrabnya. Masih menurutnya, calon pembeli harus lebih awal mengetahui jenis motor yang akan dipilih, mulai dari jenis bebek atau skutik, hingga sport.
“Dengan begitu, ketika sampai di acara GIIAS, calon pembeli bisa fokus terhadap pilihannya,” terangnya. Selanjutnya, jangan abaikan komparasi fitur kenyamanan dan keselamatan untuk motor yang akan dipilih. "Termasuk kekuatan merek, ketersediaan suku cadang, dan aftersales service, termasuk resale value," bilangnya lagi.
Baca juga: Honda CBR150R Bisa Dibawa Pulang Dengan Modal Rp 2,7 Juta, Benar-Benar Keren
Baca juga: Honda Luncurkan Motor Sport 110 Cc, Harganya Bikin Isi Dompet Aman
Langkah berikutnya, calon pembeli bisa menakar kemampuan dari segi finansial atau cicilan. “Calon pembeli bisa meminta hitungan dari para sales untuk pilihan masa pinjaman atau tenor,” ungkap Cahaya seraya menyebut hal ini menjadi sangat penting lantaran jangan sampai customer masuk dalam kelompok kredit macet atau bermasalah di kemudian hari.
Bagaimana menurut Anda?