Makin mahalnya harga bahan bakar minyak membuat produsen motor kini memilih bermain pada segmen motor berkapasitas kecil. Mulai dari Harley-Davidson yang merilis Street 500, BMW dengan naked bike 300cc dan kini Ducati yang dikabarkan menyiapkan motor 400 cc.
Basis yang dipilih untuk motor 400 cc tersebut adalah Scrambler 800 yang saat ini tengah mereguk kesuksesan di pasaran.
Dilansir dari majalah Young Machine, Scrambler 400 nantinya akan mendebut di pameran EICMA, Milan, Italia yang akan berlangsung November 2015.
So, kita tunggu saja kehadirannya.