Di saat pengenalan Honda CBR250RR pada Senin (25/7), PT Astra Honda Motor (AHM) juga menampilkan sketsa dari rancangan sport fairing tersebut.
Dengan konsep desain Speed Shape, Honda menerjemahkan CBR250RR dalam desain yang agresif, namun berbanding lurus dengan pengendalian optimal yang ditawarkannya.
Dari gambar di atas, terlihat jelas tampilan agresif dengan sudut tajam yang menonjolkan kesan sporty dan futuristik terpancar. Jauh jika dibandingkan dengan pendahulunya.
Kenji Kawai, Large Project Leader Honda Motorcycle R&D Center mengatakan jika semua pengembangan ini dimulai dari nol tanpa meniru desain manapun.
"Semua tim pengembang mengeluarkan apa yang mereka miliki, sehingga dalam pembuatannya mulai dari nol. Hal penting dalam pengembangan CBR250RR adalah meneruskan keharmonisan dari penampilan dan performa," ucapnya. (otorider.com)