Suryanation Motorland (SM) 2018 menyelesaikan rangkaian kompetisi, dan mengajak para pemenang SM untuk bertarung di Motor Bike Expo 2019, Verona Italia dan Custombike Show, Jerman (30/11 - 2/12 2018).
Sayangnya, lantaran beberapa kendala, akhirnya motor custom buatan anak Indonesia hanya mengikuti kompetisi di Italia. Padahal Custombike Show akan berlangsung di kota Bad Salzuflen, Jerman, yang merupakan acara motor custom terbesar di dunia.
“Seharusnya para pemenang akan ikut berkompetisi di dua negara, kendala yang kita alami melalui proses pengiriman motor ke Jerman dan masih ada kendala seperti cuaca yang mengakibatkan motor buatan Indonesia tidak bisa sampai tepat waktu,” ujar Rizky Dwianto, Committee Suryanation Motorland.
Rizky Dwianto menambahkan, pihaknya akan tetap berkomitmen memberikan inspirasi untuk dunia motor custom Indonesia, yaitu dengan memberangkatkan pemenang dan motor nya ke acara Motor Bike Expo di Verona pada Januari 2019.
Motor custom buatan anak Indonesia, merupakan hasil garapan dari Danny Shooter, Lutfi Ardika bersama Andhika Pratama dan kolaborasi Yusuf Adib bersama Kaichiro Kuroso dan Lulut Wahyudi.
Motor custom anak bangsa, memiliki basis dari Yamaha XS 650, yang menjadi The Greates Bike Suryanation. Sementara untuk motor satunya memiliki basis dari motor Harley-Davidson WL 1947 yang menjadi Ikonic Bike Suryanation.
“Meski kita tidak ikut kompetisi di Jerman, tetapi kami akan tetap hadir di acara tersebut. Ini juga menjadikan pengalaman yang tidak terlupakan, kerena akan bertemu builder internasional dan merasakan riding ke beberapa kota besar di Eropa serta akan menyambangi pabrik H-D (H-D) di Frankfurt,” ujar Rizky Dwianto.