Pameran otomotif Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018, dalam waktu dekat ini akan segera digelar, yaitu pada 31 Oktober hingga 4 November 2018 di JCC, Senayan, Jakarta Pusat.
Produsen sepeda motor asal Jepang, Suzuki akan mengikuti pameran dua tahunan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia dengan tema ‘Indonesia Future Technology’.
Baca juga: Yamaha TMax DX Bisa Dikredit, Inilah Besaran Cicilannya
PT Suzuki Indomobil Sales akan meluncurkan produk-produk terbaru.”Kemungkinan kami akan membawa beberapa produk baru di IMOS 2018 ini, yang pasti produknya akan menjawab kebutuhan konsumen di Indonesia,” ujar Banggas FS Pardede, Marketing 2W Section Head SIS, saat ditemui dalam prescon IMOS 2018 di Jakarta (15/10).
Banggas FS Pardede mengatakan, bukan hanya produk baru yang ditampilkan di sini, melainkan akan ada motor modifikasi dari seluruh model motor Suzuki saat ini. "Kami juga akan menghadirkan 15 sampai 25 unit yang akan didisplay dalam pameran ini, pokoknya enggak nyesel deh datang ke booth Suzuki di IMOS 2018," tuturnya.