Benelli Gandeng Katros Garage Bikin Paket Custom Untuk Patagonian Eagle, Ini Spesifikasinya

Dipublikasikan : Selasa, 23 Juli 2019 16:35
Penulis : Catur Dharma

Benelli tawarkan paket custom dari Katros Garage dengan dua model bobber dan tracker, berikut spesifikasinya.

Benelli Gandeng Katros Garage Bikin Paket Custom Untuk Patagonian Eagle, Ini Spesifikasinya

Ada yang menarik di booth Benelli pada gelaran GAIKINDO Indonesia International Autoshow (GIIAS) 2019. Pasalnya, selain pengunjung dapat melihat lini motor terbaru dari Benelli, tersedia juga paket ‘Custom Kit’ garapan Katros Garage untuk mengubah tampilan Benelli Patagonian Eagle.

Model modifikasi yang ditawarkan pertama yaitu bobber. Layaknya menu wajib pada motor bobber, ubahan pada pilihan ini berupa penggunaan kaki-kaki lebih kekar dengan penggunaan ban gambot. Tak ketinggalan, disiapkan komponen custom berupa tangki, spakbor, berdesain lebih ringkas yang dibuat menggunakan bahan pelat galvanis 1,2 mm.

   Baca Juga : Fitur Unggulan Honda ADV150, Cocok Buat Petualang?

   Baca Juga : Kawasaki New Versys 1000 Jadi Mirip New Ninja 250 - Galeri Foto dan Spesifikasi

Asyiknya, semua paket tadi tidak perlu melakukan ubahan apapun pada motor, alias PNP (plug and play). Karena tidak melakukan ubahan apapun saat pemasangan custom kit, motor pun bisa diubah kembali menjadi standar dengan mudah.

“Untuk pemasangannya bisa juga dilakukan di Katros Garage. Bagi yang sudah menggunakan custom kit dan ingin dikembalikan pada bentuk semula juga itu sangat bisa karena pemasangannya tidak mengubah komponen asli motor,” ujar Atenx Andi Akbar, builder Katros Garage.

Paket custom kit model bobber dijual seharga Rp 19 juta dan model tracker dibanderol Rp 21 juta. Bagaimana, tertarik mengubah penampilan?.

List Custom Kit Bobber

List Custom Kit Tracker

Apa motor pilihan Anda untuk digunakan sehari-hari?

Pilih salah satu jawaban di bawah ini:

Polling by Otorider

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Cegah Kecelakaan, Korlantas Minta Pemudik Tidak Gunakan Sepeda Motor

#2

Perang Harga Baru, Bikin Banyak Moge Makin Murah di Indonesia

#3

Ingin Pakai Yamaha Gear Ultima Saat Lebaran? Ini Perkiraan Jadwal Pengirimannya

#4

Tempuh 20.000 Km, TÜV Rheinland Indonesia Uji Performa Ban Kendaraan Roda Dua

#5

Yamaha Buka Suara, Kenapa Lexi LX 155 Belum Pakai Turbo?

Terbaru

Tips & Modifikasi | 4 jam yang lalu

Awas! Minyak Rem Pun Bisa Mendidih Jika Salah Penggunaan

Cairan pada umumnya bisa berubah sifat menjadi uap, termasuk minyak rem yang pada suhu tertentu bisa mendidih dan menguap. Hal tersebut membahayakan pengendara.

Berita | 16 jam yang lalu

Hadiah Lebaran! Pertamina Resmi Turunkan Harga BBM Non-Subsidi

Menjelang Lebaran, PT Pertamina (Persero) resmi menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi sebagai bentuk komitmen dalam melayani masyarakat

Tips & Modifikasi | 23 jam yang lalu

Lima Hal Perlu Diperiksa Setelah Motor Ditinggal Liburan

Setelah motor ditinggal, perlu diperhatikan beberapa bagian penting pada motor, agar ketika akan digunakan kembali kondisinya tetap baik.

Tips & Modifikasi | 1 hari yang lalu

Ini Pentingnya Mengenal Kesehatan Mata Buat yang Suka Touring

Penglihatan yang sehat menjadi salah satu kunci keselamatan berkendara. Termasuk saat perjalanan keluar kota, atau touring.

Sport | 1 hari yang lalu

Dominasi Ducati di MotoGP dibayangi Pabrikan MotoGP Lainnya

Mendominasi ajang MotoGP beberapa tahun ini , Ducati teratas pada klasemen pabrikan. Namun, di masa mendatang, ada rival yang menjadi pesaing berat.

Beranda Trending Motor Listrik