Detail Spesifikasi Motor Bergaya Klasik dari Husqvarna yang Hadir di Indonesia

Dipublikasikan : Rabu, 13 November 2019 14:00
Penulis : Thio Pahlevi

Tak hanya terkenal dengan motor bergaya adventure-nya, Husqvarna juga menghadirkan motor bergaya klasik, Neo Cafe Racer dan Scrambler.

Detail Spesifikasi Motor Bergaya Klasik dari Husqvarna yang Hadir di Indonesia

Husqvarna terus menunjukkan eksistensinya di pasar otomotif nasional. Tak hanya terkenal dengan motor bergaya adventure-nya, Husqvarna juga menghadirkan motor bergaya klasik, Neo Cafe Racer dan Scrambler.

Sebelumnya, motor bergaya Neo Cafe Racer sudah lebih dulu hadir di Indonesia pada Mei 2019 bernama Husqvarna Vitpilen 701. Sementara itu, sebelum menutup tahun, Husqvarna juga akan merilis Svartpilen 701 bergaya Scrambler.

   Baca Juga: Ayah Simoncelli Ikut Komentar Soal Kematian Pembalap Indonesia di Sirkuit Sepang

Di sektor mesin, Svartpilen 701 dan Vitpilen 701 menggunakan basis mesin yang sama. Keduanya dibekali mesin satu silinder berkapasitas 692,7 cc. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum 75 dk dan torsi 72 Nm. Lalu, apa yang membedakan keduanya?

   Baca Juga: Akselerasi Motor Listrik Kymco Lebih Unggul dari Motor 250 cc. Kok Bisa?

"Kalau untuk Vitpilen 701 itu gayanya Neo Cafe Racer. Nah, Svartpilen 701 itu Scrambler. Secara mesin sama, hanya sensasi berkendaranya yang berbeda," ucap Rendy Suwendo, Motorcycle Consultant PT Premium Motorindo Abadi selaku APM Husqvarna dan KTM.

Di segi desain, Svartpilen 701 menggunakan posisi stang tinggi yang mencirikan Scrambler. Sementara itu, Vitpilen 701 menggunakan stang yang lebih rendah untuk memberikan sensasi berkendara agak menunduk khas Cafe Racer. 

Perbedaan jelas juga terlihat pada penggunaan ban. Svartpilen 701 menggunakan ban Pirelli MT60RS dengan ukuran pelek 18 inchi di depan serta 17 inchi di belakang. Sedangkan Vitpilen 701 menggunakan ban Bridgestone Battlax S21 ukuran 120/70-17 di depan dan 160/60-17 di belakang.

Detail Spesifikasi Husqvarna Svartpilen 701:

Mesin: Satu silinder, 4-tak
Kapasitas: 692,7 cc
Bore x Stroke: 105 X 80 mm
Tenaga Maksimal: 55 kW (75 dk)
Torsi Maksimum: 72 Nm
Transmisi: Manual 6-percepatan
Sistem pendingin: Pendingin cairan
Tipe Kopling: APTC(TM) slipper clutch, hydraulically actuated
Rangka: Chromium-Molybdenum steel trellis frame, powder coated
Suspensi Depan: WP upside down 43 mm, travel 150 mm
Suspensi Belakang: WP Shock absorber with linkage, travel 150 mm
Rem Depan: Brembo four-piston radial fixed calliper, brake disc 320 mm
Rem Belakang: Brembo single-piston floating calliper, brake disc 240 mm
ABS: Bosch 9M+ two-channel ABS
Rantai: X-Ring 5/8 x 1/4"
Tinggi Jok: 835 mm
Kapasitas Tangki: 12 liter
Berat: 161 kg

Detail Spesifikasi Husqvarna Vitpilen 701:

Mesin: Satu silinder, 4-tak
Kapasitas: 692,7 cc
Bore x Stroke: 105 X 80 mm
Tenaga Maksimal: 55 kW (75 dk)
Torsi Maksimum: 72 Nm
Transmisi: Manual 6-percepatan
Sistem pendingin: Pendingin cairan
Tipe Kopling: APTC(TM) slipper clutch, hydraulically actuated
Rangka: Chromium-Molybdenum steel trellis frame, powder coated
Suspensi Depan: WP upside down 43 mm, travel 135 mm
Suspensi Belakang: WP Shock absorber with linkage, travel 135 mm
Rem Depan: Brembo four-piston radial fixed calliper, brake disc 320 mm
Rem Belakang: Brembo single-piston floating calliper, brake disc 240 mm
ABS: Bosch 9M+ two-channel ABS (disengageable)
Rantai: X-Ring 5/8 x 1/4"
Tinggi Jok: 830 mm
Kapasitas Tangki: 12 liter
Berat: 157 kg

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Tajam, Ini Langkah Nyata yang Perlu Dilakukan

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 28 menit yang lalu

Spesial Hari Kartini, Wahana Honda Tawarkan Promo Servis untuk Wanita

Promo Hari Kartini dari Honda hadir untuk konsumen wanita pengguna motor matic di wilayah Jakarta-Tangerang.

Sport | 1 jam yang lalu

Honda dan Yamaha Gelar Uji Coba Privat Dua Hari di Valencia

Dua pabrikan Jepang, memanfaatkan konsesi melakukan uji coba pribadi di Sirkuit Ricardo Tormo, dengan pembalap penguji mereka untuk menyempurnakan mesin mereka.

Berita | 4 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 5 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 6 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Beranda Trending Motor Listrik