Yamaha WR155 telah diperkenalkan kepada publik Indonesia pada akhir tahun 2019 lalu. Sejak diperkanlkan, motor yang masuk ke segmen trail 150 cc ini hanya dapat di booking secara online. Pemesanan secara daring itu dilakukan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) pada 2 Desember - 31 Januari 2020 lalu.
Kini, Yamaha WR155 telah diserah terimakan kepada konsumen yang telah melakukan pemesanan secara daring. Penyerahan unit pertama digelar oleh dealer resmi Yamaha di Jawa Barat secara ceremonial. Dari kegiatan di dealer tersebut, penyerahan langsung dilakukan kepada konsumen.
Baca Juga: Honda CT125 Hunter Cub Resmi Meluncur, Cocok Buat Indonesia?
Yamaha WR155 merupakan motor sport bersegmentasi petualang yang cocok untuk digunakan pada medan off-road. Mengusung mesin 155 cc VVA, motor ini memiliki tenaga 16,4 dk dan torsi 14,3 Nm. Dengan spesifikasinya, tentunya motor ini sangat mendukung aktivitas dan hobi petualang.
Baca Juga: Honda CBF190TR Sudah Tiba di Vietnam, Siap Hadang XSR 155?
Soal harganya, Yamaha WR 155R ini dibanderol dengan harga Rp 36,9 juta untuk on the road Jakarta. Sedangkan untuk on the road Bandung ditawarkan dalam harga Rp 37,4 jutaan dan untuk Cirebon ditawarkan dalam harga Rp 37,7 jutaan.