Honda kembali digosipkan mengenai pengembangan skuter matic baru. Kabarnya skuter matic ini menggunakan penggerak bensin dan CVT yang akan masuk ke jajaran motor premium. Serangkaian gambar paten pun telah bocor secara daring untuk mengungkapkan pendekatan gaya futuristis.
Dilansir dari Rushlane, tidak banyak yang mengetahui soal kehadiran skuter ini. Kabar menyebutkan skuter ini akan hadir dengan Internal Combustion Engine (ICE). Tetapi tidak menutup kemungkinan skuter ini untuk hadir dalam penggerak full listrik kedepannya
Baca Juga: .Honda Digosipkan Bangun Motor Sport Bermesin V4 di 2021
Mengenai fitur yang di tawarkan tentunya belum dapat diketahui hingga saat ini. Yang jelas motor ini terlihat memiliki visor yang cukup tinggi di setangnya. Kemudian cluster instrumen diharapkan hadir dalam bentuk digital.
Baca Juga: Intip Perkembangan Motor Bebek Listrik Honda Super Cub
Berbicara spesifikasi, tampaknya masih terlalu dini untuk menarik kesimpulan. Namun diharapkan skutik konsep baru ini akan mengusung mesin 150-160 cc baru. Mungkin saja Honda memberikan spesifikasi mesin yang sama dengan PCX 150 atau ADV 150.
Selain gambar paten, belum terdapat bocoran informasi lainnya dari pabrikan Honda. Termasuk tanggal peluncuran skuter konsep atau pameran motor konsep dalam bentuk nyata. Akan tetapi tampaknya kehadiran motor baru selalu menjadi antusias tersendiri bagi pecinta roda dua.