Daftar Harga Lengkap Line-Up Vespa, Harga Stabil (Desember 2021)

Dipublikasikan : Minggu, 5 Desember 2021 15:00
Penulis : Brian

Di akhir tahun 2021, Vespa terus menghadirkan produk-produk terkini dari skuter Italia. Merk yang dipegang oleh PT Piaggio Indonesia ini pun menawarkan skutik dari entry level hingga model flagship.

Daftar Harga Lengkap Line-Up Vespa, Harga Stabil (Desember 2021)

Di akhir 2021, Vespa terus menghadirkan produk-produk terkini dari skuter Italia. Merek yang dipegang oleh PT Piaggio Indonesia ini pun menawarkan skutik dari entry level hingga model flagship. Lantas, bagaimana perkembangan harga Vespa di Desember 2021 ini?

Berdasarkan pantauan OtoRider di situs resmi Vespa Indonesia, tidak terjadi kenaikan satupun di produk skuter mereka. Semua terpantau stabil dari mulai entry level hingga model termahal dan limited edition. Kenaikan terjadi terakhir kali pada Oktober di semua jenis modelnya.

   Baca Juga: Yamaha R15M Connected-ABS Punya Quick Shifter, Bisa Naik-Turun?

Belakangan ini Vespa kembali meluncurkan model limited edition yakni Sprint 10th Anniversary. Model yang satu ini dihadirkan untuk merayakan eksistensi Vespa setelah 10 tahun hadir di Indonesia. Beberapa perbedaan pun muncul di model yang dihadirkan dengan jumlah terbatas tersebut.

Mengenai gosip motor baru Vespa, masih dihiasi oleh speedometer digital TFT penuh warna di semua jajarannya. Mengingat model Sprint S di Malaysia sudah dilengkapi dengan teknologi tersebut. Sedangkan Indonesia masih dibatasi pada jajaran limited edition saja.

   Baca Juga: GALERI: Moto Guzzi New V7 Stone dan V85 TT Centenario Limited Edition

Selain itu beberapa waktu kemarin, dunia otomotif roda dua di Indonesia juga dikejutkan dengan Vespa 946 Christian Dior yang masuk lewat importir umum. Ramainya produk tersebut karena memiliki harga jual yang mencapai hingga miliaran rupiah. Sementara itu, pihak pemegang merek PT Piaggio Indonesia hingga kini belum memasukkan model tersebut ke Tanah Air.

Berikut daftar harga lengkap skuter Vespa terbaru Desember 2021. Harga ini didapatkan lewat situs resmi Vespa Indonesia dengan patokan on the road DKI Jakarta:

1. Vespa LX 125 i-get Rp 38.700.000
2. Vespa S 125 i-get Rp 40.200.000
3. Vespa Primavera 150 ABS Rp 46.000.000
4. Vespa Primavera S 150 ABS Rp 48.500.000
5. Vespa Sprint 150 ABS Rp 49.000.000
6. Vespa Sprint S 150 ABS Rp 51.500.000
7. Vespa GTS 150 ABS Rp 63.000.000
8. Vespa GTS 150 Super Sport Rp 65.500.000
9. Vespa GTS 300 Super Tech Rp 154.200.000
10. Vespa GTV Edisi Sei Giorni II Rp 156.200.000
11. Vespa Primavera Picnic 150 i-get ABS Rp 50.000.000
12. Vespa Primavera 75th Anniversary Rp 64.000.000
13. Vespa GTS 75th Anniversary Rp 175.000.000
14. Vespa Sprint 10th Anniversary Indonesia Limited Edition Rp 60.000.000

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Sport | 16 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 17 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 20 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 22 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 1 hari yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik