PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) memiliki sejumlah tipe dan model motor yang beragam untuk ditawarkan pada konsumen Indonesia. Sejumlah segmen ditawarkan mulai dari matic, bebek, hingga sport. Memasuki awal tahun 2021, bagaimana perkembangan harga terbarunya saat ini?
Berdasarkan pantauan OtoRider melalui situs resmi YIMM, awal tahun 2021 harga produk yang mereka tawarkan masih terbilang stabil. Tidak terdapat peningkatan harga pada semua jenis motornya sejak Desember tahun lalu. Peningkatan harga hanya terjadi karena adanya penambahan model baru yakni All New Aerox 155 Connected.
Baca Juga: KTM 250 Adventure Semakin Dekat ke Pasar Tanah Air
Melanjut ke tahun 2021, pabrikan bergambar garpu tala ini sedang diterjang mengenai gosip-gosip motor barunya. Di antaranya adalah Yamaha MX-King generasi terbaru yang meluncur di Vietnam dengan nama Exciter. Tampaknya hanya menghitung waktu saja untuk melihat motor tersebut diluncurkan di Tanah Air.
Baca Juga: Adu Kencang Yamaha All New Aerox 155 vs Honda PCX
Berikut harga banderol motor baru Yamaha periode Januari 2021. Sebagai catatan harga ini bersumber dari laman resmi YIMM dan merupakan harga on the road Jakarta. Harga tersebut masih mungkin berubah tergantung dari kebijakan tiap dealer serta daerah tempat tinggal masing-masing.
Matic:
1. Yamaha Gear 125 S Version Rp 17.350.000
2. Yamaha Gear 125 Standard Version Rp 16.750.000
3. Yamaha FreeGo S ABS Rp 23.190.000
4. Yamaha FreeGo S Rp 20.815.000
5. Yamaha FreeGo Rp 19.275.000
6. Yamaha Mio S Smart & Sophisticated Rp 16.915.000
7. Yamaha X-Ride 125 Rp 18.690.000
8. Yamaha Mio M3 125 AKS SSS Rp 17.270.000
9. Yamaha Mio M3 125 Rp 16.350.000
10. Yamaha Mio Z Rp 15.800.000
11. Yamaha Fino Grande 125 Blue Core Rp 19.895.000
12. Yamaha Fino Premium 125 Blue Core Rp 18.735.000
13. Yamaha Fino Sporty 125 Blue Core Rp 18.735.000
14. Yamaha All New Soul GT AKS SSS Rp 17.800.000
15. Yamaha All New Soul GT AKS Rp 17.300.000
Maxi Yamaha:
1. Yamaha All New NMAX 155 Conected/ABS Rp 33.750.000
2. Yamaha All New NMAX 155 Connected Rp 31.000.000
3. Yamaha All New NMAX 155 Standard Rp 29.750.000
4. Yamaha All New Aerox 155 Connected/ABS Rp 29.000.000
5. Yamaha All New Aerox 155 Connected Rp 25.500.000
6. Yamaha All New Aerox 155 Connected/ABS MotoGP Edition Rp 29.500.000
6. Yamaha NMAX 155 Rp 28.545.000
7. Yamaha NMAX 155 ABS Rp 32.265.000
8. Yamaha XMAX Rp 61.475.000
9. Yamaha Lexi Rp 21.355.000
10. Yamaha Lexi S Rp 24.345.000
11. Yamaha Lexi S ABS Rp 26.960.000
12. Yamaha Aerox 155 VVA R Monster Energy Rp 26.645.000
13. Yamaha Aerox 155 VVA S Rp 28.565.000
14. Yamaha Aerox 155 VVA S Doxou Version Rp 28.550.000
15. Yamaha Aerox 155 VVA R Rp 26.135.000
16. Yamaha Aerox 155 VVA Rp 24.795.000
17. Yamaha TMAX DX Rp 319.000.000
Naked Bike:
1. Yamaha XSR 155 Rp 36.580.000
2. Yamaha MT-15 Rp 36.930.000
3. Yamaha Vixion Monster Energy Rp 28.650.000
4. Yamaha Vixion Rp 27.945.000
5. Yamaha Vixion R Rp 31.630.000
6. Yamaha Xabre Rp 30.700.000
7. Yamaha MT-25 Rp 55.460.000
8. Yamaha Byson FI Rp 22.950.000
Sport:
1. Yamaha YZF R15 Monster Energy Rp 37.685.000
2. Yamaha YZF R15 Rp 36.080.000
3. Yamaha YZF R25 Rp 61.665.000
4. Yamaha YZF R25 ABS Rp 68.125.000
Off-Road:
1. Yamaha WR 155R Rp 36.900.000
Moped atau Bebek:
1. Yamaha MX King 150 Rp 24.075.000
2. Yamaha MX King 150 Doxou Version Rp 24.170.000
3. Yamaha MX KIng 150 Monster Energy Rp 24.375.000
4. Yamaha Jupiter MX 150 Rp 18.900.000
5. Yamaha Jupiter Z1 Rp 18.110.000
6. Yamaha Vega Force Rp 16.665.000
CBU:
1. Yamaha All New R1M Rp 812.000.000
2. Yamaha All New R1 Rp 605.000.000
3. Yamaha MT-09 Rp 290.000.000
4. Yamaha R6 Rp 270.000.000
5. Yamaha WR250 R Rp 97.000.000
6. Yamaha MT-09 Tracer Rp 325.000.000
7. Yamaha MT-07 Rp 243.000.000