Negara tetangga yakni Malaysia resmi meluncurkan skutik terbarunya yang bernama WMoto Xtreme 150i. Skutik ini diproduksi dan merek asal negeri Malaysia yang tampil dengan gaya petualang. Lantas dengan spesifikasinya, tentu saja motor ini akan bertandang dengan Honda ADV150.
Melansir Paultan, WMoto Xtreme 150i ditawarkan dalam dua pilihan warna yakni abu-abu dan merah. Secara desain memang motor ini tampil tinggi dan besar seperti layaknya sebuah skutik Maxi. Dengan bodi bertumpuk-tumpuk lengkap dengan garis yang tegas membuatnya layak ditandingkan dengan ADV150.
Baca Juga: Motor Legendaris Honda C125 Dapat Diskon Hingga Rp 7 Jutaan!
Sebagai skutik yang hadir di tahun 2021, WMoto Xtreme 150i tidak ketinggalan jaman tentunya. Skutik ini dilengkapi fitur modern seperti Start Stop System, lampu full LED lengkap dengan Daytime Running Light, serta panel instrumen digital. Mengenai pengeremannya, skutik ini telah dilengkapi teknologi ABS.
Uniknya untuk sebuah skutik 150 cc, WMoto Xtreme 150i telah dibekali suspensi upside down di depan. Sementara suspensi belakangnya menggunakan model monoshock yang tampil di sebelah kanan motor. Kaki-kakinya menggunakan pelek 14 inci dengan profil ban 100/80 di depan dan 120/70 di belakang.
Baca Juga: Baru Rilis, Vespa Primavera 75th Anniversary Dijual Makelar Hingga Rp 90 Juta!
Persoalan harganya, WMotoXtreme 150i ini dibanderol dengan harga RM 9.588. Jika dikonversikan ke dalam rupiah, harganya menjadi Rp 33,2 jutaan. Bagaimana menurut Anda? Apakah dengan harga tersebut motor ini layak untuk menantang Honda ADV150?