Yamaha TMax 20th Anniversarry Edition diluncurkan secara terbatas. Disebutkan hanya ada 560 unit yang dimasukkan ke jalur produksi untuk pasar global. Tentunya edisi ini memiliki perbedaan dibandingkan dengan versi standar yang telah dipasarkan saat ini.
Dilansir dari Visordown, Yamaha TMax 20th Anniversarry Edition ini mendapatkan warna yang khas dan bodi baru yang terbuat dari serat karbon. Serat karbonnya pun dilaporkan cukup unik karena dibuat dengan tenunan. Sehingga pola dari serat karbon ini berbeda-beda dan tidak bisa sama.
Baca Juga: Suzuki Klaim Hasil Ekspor Tertinggi di Tengah Pandemi
Rasa eksklusif juga diberikan oleh Yamaha dengan membuatkan lencana bernomor pada TMax 20th Anniversarry Edition. Lencana bernomor ini menandakan unit yang diproduksi dari total 560 model. Sementara itu dari segi mesinnya, motor ini memiliki spesifikasi yang sama seperti di pasar.
Baca Juga: Tes Akselerasi PCX 160 vs All New Aerox 155, Siapa Lebih Kencang?
Mengenai harganya Yamaha TMax 20th Anniversarry Edition akan tersedia melalui pemesanan online. Sistem ini akan ditayangkan pada 31 Maret 2021 dengan detail proses yang akan segera diumumkan. Hargnaya dibanderol sebsar 14.699 Poundsterling atau setara dengan Rp 292 jutaan.