Pabrik Vespa Piaggio akan Segera Beroperasi di Indonesia

Dipublikasikan : Minggu, 12 Juni 2022 18:30

Piaggio akan membuka pabrik rakitan vespa yang berlokasi di Cikarang.

Pabrik Vespa Piaggio akan Segera Beroperasi di Indonesia

Perusahaan sepeda motor asal Italia, Piaggio akan membuka pabrik rakitan vespa yang berlokasi di Cikarang. Hal itu disampaikan langsung oleh Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega 

"Pabrik akan segera hadir dan kami sudah bersiap. Kami sudah melakukan langkah-langkah penting. Pabrik akan segera beroperasi. Kami sedang ada di tahap persiapan akhir," kata Marco saat dijumpai di sela Vespa World Days 2022 di Peninsula Island, Nusa Dua, Bali dikutip dari Antara, Sabtu (11/6).

Baca Juga : Piaggio MP3 2022 Hadir dengan Kamera Belakang

Marco menambahkan pabrik tersebut akan segera dimulai pada akhir tahun ini, mengingat pembangunan pabrik diharapkan selesai pada kuartal empat 2022. Nanti dalam produksi di pabrik itu, Piaggio Indonesia akan memiliki produk edisi terbatas (limited edition) dan proyek untuk brand lainnya.

"Kami juga memiliki proyek untuk brand lainnya, karena seperti yang diketahui kami memiliki brand Piaggio, Vespa, Aprilia, dan Moto Guzzi. Kita juga hadir di Mandalika MotoGP. Kami memiliki cerita yang tidak terbatas, dan Indonesia pun sangat responsif. Saya tidak dapat menemukan momen dan lokasi yang lebih baik dari Indonesia. Indonesia adalah rumah kedua saya," jelas Marco.

Baca Juga : Selain Vespa, Piaggio Indonesia Masih Akan Rilis Produk Baru di 2022

Selain itu, Ia juga mengatakan terdapat kemungkinan untuk memproduksi Vespa Elettrica di Indonesia. Akan tetapi, lanjut dia, perusahaan ingin pertimbangan tersebut dijalankan dengan matang dan tidak terburu-buru.

"Tidak ada batasan untuk apa yang bisa kita lakukan karena kita memiliki kapabilitas dan lokasi. Yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana menjalankan rencana tersebut," kata Marco.

Namun menurut Marco, yang menjadi penting bagi perusahaan saat ini bukan hanya mengenai pabrik, tetapi bahwa pihaknya hadir untuk melayani dan berkomitmen pada Indonesia. "Percayalah ini hanyalah permulaan. Akan ada banyak hal lainnya di waktu yang akan datang dan kami sangat bersemangat," kata Marco.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Yamaha Cygnus Gryphus, Cuma 125cc Tapi Lebih Mahal Dari Aerox

Terbaru

Sport | 9 menit yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 1 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 4 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 6 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 19 jam yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik