Suzuki resmi mengumumkan kehadiran produk motor sport touring anyarnya yakni GSX-S1000 GT di pasar roda dua Malaysia. Sebelumnya, motor ini hadir di Eropa pada September 2021 lalu. Lantas, apa saja yang ditawarkan oleh Suzuki GSX-S1000 GT dan berapa harganya?
Suzuki GSX-S1000 GT mengandalkan mesin 999 cc berkonfigurasi 4-silinder segaris. Tenaga yang dihasilkan mesin ini sebesar 152 PS pada 11.000 rpm dan torsi 106 Nm pada 9.250 rpm. Keseluruhan tenaga tersebut dipadu sistem transmisi 6-percepatan, lengkap dengan fitur quickshifter.
Baca Juga: Servis Motor Honda di Jawa Barat Diskon 17 Persen Selama Agustus
Suzuki GSX-S1000 GT memiliki bobot seberat 226 kg dan tinggi jok 810 mm. Guna menunjang perjalanan jarak jauh, motor bergaya sporty ini dilengkapi tangki bahan bakar yang mampu menampung sebanyak 19 liter. Nah, apa saja fiturnya?
Baca Juga: GALERI: Detail Tampilan Segway E200P, Motor Listrik Kencang
Motor ini pun dibekali beberapa fitur seperti panel instrumen TFT-LCD 6,5 inci dan konektivitas telepon pintar. Di segi keamanan, Suzuki GSX-S1000 GT mempunyai fitur traction control, riding mode, cruise control, dan cornering ABS. Area kaki-kaki menggunakan suspensi upside down di depan serta monoshock di belakang.
Lalu, berapa harganya? Di Malaysia, Suzuki GSX-S1000 GT dibanderol sebesar RM85.700 atau sekitar Rp 283,3 jutaan. Usai dirilis di sana, apakah motor ini cocok hadir di pasar Indonesia?
Sumber: Paultan