Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Yamaha Rilis Tenere 700 World Raid, Sekali Isi Bensin Tembus 500 Km

Kamis, 17 Februari 2022
Thio Pahlevi

Yamaha resmi memperkenalkan produk terbarunya melalui Tenere 700 World Raid. Motor ini kabarnya dihadirkan sebagai versi upgrade dari Tenere 700. Tak hanya itu, motor petualang tersebut juga dibekali beragam pembaruan agar bisa menempuh perjalanan hingga ratusan kilometer dengan sekali pengisian bahan bakar.

Guna menempuh jarak yang jauh, Yamaha Tenere 700 World Raid dibekali tangki bahan bakar ganda yang memiliki kapasitas hingga 23 liter. Berkat fitur tersebut, motor ini kabarnya mampu menjelajah hingga sejauh 500 kilometer dalam kondisi tangki terisi penuh.

   Baca Juga: Catat! Berikut Voltase Ideal Aki Motor dan Cara Tepat untuk Melepasnya

Deretan fitur modern pun tersemat pada Yamaha Tenere 700 World Raid, di antaranya seperti panel instrumen digital TFT full-color 5 inci, konektivitas smartphone, dan tiga mode ABS. Lantas, bagaimana dengan mesinnya?

   Baca Juga: GALERI: Motor Sport Lahir Dari World Superbike, BMW M1000RR (21 Foto)

Yamaha Tenere 700 World Raid masih mempertahankan mesin 689 cc paralel-twin CP2 Crossplane dengan airbox yang didesain ulang serta sudah memenuhi standar emisi Euro 5. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 72,4 dk pada 9.000 rpm dan torsi 68 Nm pada 6.500 rpm.

Urusan harga, Yamaha Tenere 700 World Raid dipasarkan di Eropa dengan banderol sebesar 11.600 Euro atau sekitar Rp 188 jutaan. Motor ini dirilis dalam dua pilihan warna, yakni Icon Blue dan Midnight Black.

Sumber: Paultan dan RideApart

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Motor Listrik | 6 jam yang lalu

Jokowi: Indonesia Baru Bisa Produksi Motor Listrik 100 Ribu Unit

Motor Listrik | 7 jam yang lalu

Selain Jakarta, Pameran Kendaraan Listrik Hadir di Surabaya dan Medan

Berita | 23 jam yang lalu

Harga BBM Shell, Vivo, dan BP-AKR Naik, Pertamina Tetap Sama

Motor Listrik | 1 hari yang lalu

Seharga Ponsel, ZPT Nimbuzz Jadi Motor Listrik Termurah di PEVS 2024

Motor Listrik | 1 hari yang lalu

Tawarkan Baterai Lokal, Harga Motor Listrik Gesits Bisa Murah
Beranda Trending Motor Listrik