Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

900 Bikers Antar-Komunitas Datangi Pusdik Lantas, Ada Apa?

Rabu, 22 November 2023
Benny Averdi

Sebagai upaya pencanangan keselamatan dan kepatuhan masyarakat dalam berkendara.

OTORIDER - Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Korlantas Polri) menggelar Gebyar Keselamatan 2023. Gelaran bertema "Bersaudara di Jalan - Sehati, Safety dan Presisi" ini diadakan bersama komunitas motor di Lapangan Pusdik Lantas Polri, Serpong, Tangerang Selatan pada Sabtu (18/11).

Acara tersebut merupakan salah satu upaya pencanangan keselamatan dan kepatuhan masyarakat dalam berkendara. "Hari ini merupakan satu dari banyak kegiatan upaya pemerintah, kepolisian untuk memastikan bagaimana tingkat keselamatan, tingkat kepatuhan berlalu lintas bisa terus diupayakan," kata Kakorlantas Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi.

Firman juga mengajak masyarakat untuk saling mengingatkan dan menjaga satu sama lain, guna menumbuhkan kesadaran masyarakat akan keselamatan berkendara. "Satu yang tidak boleh berubah adalah tentang komitmen. Komitmen untuk saling menjaga, mengingatkan untuk bisa sama-sama menciptakan, mendukung program-program keselamatan lalu lintas untuk diri masing-masing," lanjutnya.

"Kita bersama-sama anggota kepolisian lalu lintas di jalan, anggota masyarakat yang juga bergerak di atas roda-roda yang ada di jalan, bisa menunjukan satu kepatuhan dan satu kebutuhan bersama bahwa aturan lalu lintas dibuat untuk melindungi diri mereka," ujar Firman.

Taufik Hidayat, salah satu peserta dari komunitas motor mengaku gelaran ini sebagai bentuk dukungan dalam mewujudkan ketertiban dan kelancaran lalu lintas di jalan raya. "Baik sekali ya, harus sering diadakan oleh Polri terutama Lantas (polisi lalu lintas, red)-nya karena ini merupakan bagian dari pendidikan lalu lintas kepada masyarakat umum," katanya.

Selain Kakorlantas Polri, beberapa petinggi kepolisian pun menghadiri acara tersebut. Di antaranya seperti Dirkamsel Korlantas Polri, Brigjen Pol Ery Nursatari; Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Hendro Sugiatno; Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman; Kapusdik Lantas Lemdiklat Polri,  Kombes Pol Djoni Hendra; Ketua AISI Bidang Komersil, Sigit Kumala; dan Pejabat Utama Korlantas Polri lainnya. 

Kampanye Gebyar Keselamatan akan terus berlanjut dengan mengajak masyarakat berpartisipasi untuk mengikuti kontes foto yang diadakan hingga akhir Desember 2023. Masyarakat bisa mengikuti kontes foto Safety Riding melalui Instagram @gebyarkeselamatan dengan melampirkan hashtag #gebyarkeselamatan, #amanberkendara, #jagakeselamatan, #bersaudaradijalan, #safetypresisi, dan mention ke akun @gebyarkeselamatan. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

#4

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#5

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Terbaru

Sport | 1 jam yang lalu

Marc Marquez: Gresini Racing Keluarga yang Luar Biasa

Marc Marquez menutup seri terakhir MotoGP 2024 di Barcelona, Spanyol dengan finish urutan ke-7 saat balap Sprint dan ke-2 ketika Race utama.

Tips & Modifikasi | 2 jam yang lalu

Tips Mengisi Daya Baterai Motor Listrik Agar Awet

Merawat baterai motor listrik tidak hanya meningkatkan performa, tetapi juga memperpanjang umur pakainya. Pastikan mengisi daya pada level yang tepat.

Sport | 3 jam yang lalu

Alex dan Marc Marquez Senang Bisa Raih Poin Penting di Seri Penutup MotoGP

Dua pembalap Gresini Racing yakni Alex dan Marc Marquez mencatatkan hasil positif saat menjalani seri penutup MotoGP 2024 di Barcelona, Spanyol.

Berita | 4 jam yang lalu

Pembuka Ban Otomatis Tekiro Dijual Rp 40 Juta di GJAW 2024

Dalam pameran GJAW 2024 yang berlangsung di ICE BSD, Tekiro Tools berpartisipasi dengan menghadirkan produk baru, Tekiro Automatic Tire Change

Berita | 23 jam yang lalu

Royal Enfield Gelar Diskon Hingga Rp 10 Juta di GJAW 2024

Pameran GJAW 2024 yang berlangsung hingga 1 Desember mendatang menjadi sarana promo bagi pabrikan motor dan mobil. Salah satunya Royal Enfield.

Beranda Trending Motor Listrik