Punya 7 Pilihan Warna Baru, Intip Detail Spesifikasi Yamaha Gear 125

Dipublikasikan : Rabu, 3 Mei 2023 12:35
Penulis : Thio Pahlevi

Yamaha Gear 125 resmi mendapatkan pilihan warna baru pada Rabu (3/5). Skutik ini mempunyai tujuh kelir anyar yang diklaim menampilkan kesan elegant, artistic, dan active.

Punya 7 Pilihan Warna Baru, Intip Detail Spesifikasi Yamaha Gear 125

Yamaha Gear 125 resmi mendapatkan pilihan warna baru pada Rabu (3/5). Skutik ini mempunyai tujuh kelir anyar yang diklaim menampilkan kesan elegant, artistic, dan active. Ketujuh warna ini dibagi untuk dua varian, yakni dua pada varian S dan lima di varian Standard.

Pada Yamaha Gear 125 S mempunyai konsep Elegant & Artistic dengan balutan kelir Matte Blue dan Matte Red dipadu jok coklat. Sementara, Gear 125 Standard mengusung konsep Active & Artistic dengan pilihan warna Dull Blue, Orange Green, Cyan Yellow, Black Navy serta Red Grey.

   Baca Juga: Tak Perlu ke Bengkel, Lakukan 2 Hal Ini Agar Kondisi Motor Tetap Prima

Antonius Widiantoro selaku Asst. General Manager Marketing - Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan penjelasan terkait kehadiran warna baru Yamaha Gear 125. Menurutnya, kebutuhan berkendara dan karakter konsumen yang beragam menjadi alasan Yamaha selalu menghadirkan kendaraan sesuai keinginan konsumen.

   Baca Juga: Usai Libur Lebaran 2023, Yamaha Segarkan Tampilan Gear 125

"Kebutuhan berkendara serta karakter konsumen yang beragam, membuat kami untuk selalu menghadirkan kendaraan yang sesuai dengan keinginan konsumen. Oleh karena itu, kami menghadirkan 7 warna baru pada Yamaha Gear 125 yang mampu meningkatkan kepercayaan diri dari penggunanya untuk tampil beda di setiap momen," ucap Antonius Widiantoro dalam keterangan tertulis.

Berikut detail spesifikasi lengkap Yamaha Gear 125:

P X L X T: 1.870 x 685 x 1.060 mm
Jarak Sumbu Roda: 1.260 mm
Jarak terendah ke tanah: 135 mm
Tinggi tempat duduk: 750 mm
Berat: 95 Kg
Kapasitas Tangki Bensin: 4,2 L

Mesin: 4-Tak, SOHC, satu silinder, 
Kapasitas: 124,96 cc
Diameter x Langkah: 52,4 x 57,9 mm
Perbandingan Kompresi: 9,5: 1
Daya Maksimum: 7,0 kW (9,38 dk)/ 8.000 rpm
Torsi Maksimum: 9,5 Nm/ 5.500 rpm
Sistem Bahan Bakar: Fuel Injection
Transmisi: Otomatis

Suspensi Depan: Teleskopik
Suspensi belakang: Unit Swing
Ban Depan: 80/80-14 M/C (43P)
Ban Belakang: 100/70-14 M/C (51P)
Rem Depan: Cakram
Rem Belakang: Tromol

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Mengenal Microsleep, Bahaya di Jalan Tanpa Disadari

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 27 menit yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 1 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Berita | 2 jam yang lalu

Ducati Panigale V4 Lamborghini, Hasil Kolaborasi Dua Pabrikan Eksotik Italia

Dua merek ikonik Italia, berkolaborasi menciptakan kreasi unggulan khas, yang akan menggabungkan beragam nilai-nilainya.

Berita | 3 jam yang lalu

Disita KPK, Motor Royal Enfield Ridwan Kamil Ternyata Bernilai Rp 78 Juta

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita motor Royal Enfield Classic 500 milik Ridwan Kamil yang diduga terkait kasus korupsi

Berita | 18 jam yang lalu

Cicip Deretan Motor Baru MForce Indonesia, Ada Apa Saja?

Pada Kamis (17/4), PT MForce Indonesia menggelar acara media gathering, sekaligus membuka sesi test ride pada beberapa line up terbaru mereka.

Beranda Trending Motor Listrik