Daftar Pilihan Warna Tiap Varian Yamaha NMax 2024, Ada Apa Saja?

Dipublikasikan : Minggu, 16 Juni 2024 20:35
Penulis : Thio Pahlevi

Yamaha NMax terbaru dipasarkan dalam empat pilihan varian, yakni Neo, Neo S, NMax Turbo, dan NMax Turbo Tech Max.

Daftar Pilihan Warna Tiap Varian Yamaha NMax 2024, Ada Apa Saja?
Yamaha NMax 2024.
Yamaha NMax 2024.

OTORIDER - Yamaha NMax terbaru dipasarkan dalam empat pilihan varian, yakni Neo, Neo S, NMax Turbo, dan NMax Turbo Tech Max. Selain itu, untuk pasar roda dua Indonesia tersedia edisi khusus yaitu NMax Turbo Tech Max Ultimate. Generasi terbaru skutik Maxi Yamaha tersebut dirilis perdana secara global pada Rabu (12/6) di Jakarta.

Dyonisius Beti selaku President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengatakan NMax Turbo tidak hanya memberikan pengalaman berkendara dan rasa percaya diri di level tertinggi bagi para penggunanya. Tetapi, juga akan menjadi trend setter yang membawa standar baru di segmen skutik premium 150cc tanah air.

"Sebagai 'KANDO' creating company yang terus berinovasi dalam menghadirkan sesuatu yang baru untuk mendukung kebutuhan mobilitas konsumen, bertepatan dengan hari ulang tahun Yamaha Indonesia yang ke-50, kami mempersembahkan NMax "Turbo" kepada msayarakat Indonesia dalam banyak varian. Ini adalah NMax tercanggih di dunia yang dilengkapi dengan desain yang semakin mewah, fitur first class, dan juga performa mesin yang mengadopsi teknologi baru YECVT, sehingga dapat memberikan sensasi Turbo dalam berkendara," ujar Dyonisius Beti.

Yamaha NMax Turbo 2024.

Yamaha NMax Turbo memiliki dua mode berkendara, yaitu T-Mode dan S-Mode. T-Mode sendiri cocok digunakan untuk mobilitas harian di dalam kota. Karena, mode ini menawarkan karakter berkendara yang lebih smooth serta efisien bahan bakar. Sedangkan S-Mode, cocok dipakai ketika melakukan perjalanan jarak jauh seperti touring. Pasalnya, mode tersebut menyajikan akselerasi berkendara yang lebih responsif.

Berikut daftar pilihan warna lengkap tiap varian Yamaha NMax 2024:

Neo: Black, Red, Dull Blue, dan White
Neo S: Black, Red, Dull Blue, dan White
Turbo: Magma Black dan Elixir Dark Silver
Turbo Tech MAX: Magma Black
Turbo Tech MAX Ultimate: Magma Black

(*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Mengenal Microsleep, Bahaya di Jalan Tanpa Disadari

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 12 jam yang lalu

Cicip Deretan Motor Baru MForce Indonesia, Ada Apa Saja?

Pada Kamis (17/4), PT MForce Indonesia menggelar acara media gathering, sekaligus membuka sesi test ride pada beberapa line up terbaru mereka.

Berita | 14 jam yang lalu

Tengok Cicilan dan DP Honda CBR150R Baru di Bulan April 2025

Buat penggemar motor sport fairing, sosok Honda CBR150R 2025 bisa jadi opsi berkat beragamnya pilihan warna dari dua variannya, yakni Non ABS dan ABS.

Sport | 15 jam yang lalu

Gagal Podium di MotoGP Qatar, Alex Marquez Senang Tetap Raih Poin

Alex Marquez gagal meraih podium saat menjalani Race utama MotoGP Qatar pada akhir pekan lalu. Dalam balapan tersebut, ia finish di posisi keenam.

Berita | 16 jam yang lalu

Honda Revo Fit Jadi Motor Termurah AHM, Cicilannya Mulai Rp 700 Ribuan

Per bulan April 2025 ini, nyaris seluruh motor baru Honda dilepas dengan harga di atas Rp 18 juta. Tapi masih ada kok motor baru mereka yang dilepas dengan harga Rp 17 jutaan.

Berita | 16 jam yang lalu

Catat! Berikut Tanggal dan Lokasi Gelaran GIIAS 2025

Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) bakal kembali terselenggara tahun ini. Lantas, kapan dan di mana GIIAS 2025 akan digelar?

Beranda Trending Motor Listrik