Para pecinta Moto Guzzi yang tergabung dalam Moto Guzzi Proud Owners (MGPO) mengadakan sesi safety riding di sirkuit Sentul Karting (23/07). Para riders yang hadir membawa berbagai tipe Moto Guzzi mulai dari V7, V9, California, hingga Audace dengan kapasitas 1400 cc.
“Tujuan kegiatan ini untuk mengajak Moto Guzzi Proud Owners untuk mengetahui cara berkendara yang aman dan nyaman, serta agar dapat mengenal karakter motornya masing-masing supaya lebih enjoy saat berkendara,” ujar Ningga Siagan, Motobike & Sales Manager – PT Premier International, distributor Moto Guzzi Indonesia.
Para rider yang hadir pun diberi pembekalan oleh Dyan Dilato selaku instruktur berupa materi sebelum turun langsung ke trek. Materi yang disampaikan berupa basic skill riding, posisi berkendara, teknik pengereman, cara menikung, hingga engine brake.
Baca Juga : Parjo Tampilkan Pergerakan Budaya Kreatif di GIIAS 2019
Uniknya, sebelum mencoba langsung teknik yang diajarkan, para peserta juga terlebih dahulu dibonceng oleh instruktur guna mengetahui situasi langsung saat berada di motor.
“Beberapa peserta yang hadir itu dari background yang berbeda-beda dan beberapa baru pertama kalinya mengikuti safety riding. Jadi apabila mengenai teknis tidak begitu paham, para riders juga diberi kesempatan langsung oleh instruktur sebagai simulasi berkendara," tambah Ningga.
Setelah sukses menggelar safety riding keduanya, rencananya kegiatan ini juga akan dijadikan kegiatan rutin. Jadi bagi yang tertarik, kegiatan ini ternyata juga dibuka untuk seluruh pengguna Moto Guzzi di Indonesia.
“Kalau gak meleset rencanannya kegiatan ini akan kembali diselenggarakan pada bulan September mendatang. Pastinya kegiatan ini juga terbuka untuk seluruh pengguna Moto Guzzi segala tipe,” tutup Ningga.