Duta Besar (Dubes) RI Dakar Dindin Wahyudin mempromosikan motor listrik Gesits di Senegal, Afrika Barat. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk memperkenalkan Indonesia sebagai negara maju. Selain itu, kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan program "BUMN Go-Global" untuk menembus pasar prospektif di Afrika Barat.
Kabar ini pertama kali diketahui melalui laman Kementerian Luar Negeri. Dalam keterangan tertulis, Dubes Dindin menyampaikan Gesits lahir dari mimpi atas produk motor ramah lingkungan. Oleh karenanya, Indonesia turut mengajak negara-negara sahabat termasuk Senegal untuk menggunakan teknologi ramah lingkungan.
Baca Juga: BMW Kucurkan Dana 130 Juta Dolar untuk Teknologi Baterai Solid-State
Dubes Dindin meyakini motor Gesits dapat diterima oleh masyarakat Senegal dengan baik. Selain itu Dubes RI juga mengapresiasi Direktur Ndiaye Transport atas dukungan penyelenggaraan kegiatan tersebut.
Baca Juga: Skuter Listrik Piaggio One Meluncur di Inggris, Harga Rp 50 Jutaan?
Ke depannya diharapkan Wika Industri Manufaktur selaku pembuat motor listrik Gesits dapat membuka pabrik di Thies, Senegal. Dengan demikian Gesits dapat menembus pasar Afrika lainnya, terutama Afrika Barat.