Banyak cerita dari sebuah pameran, termasuk tentang pengunjung yang mendatangi booth. Mulai dari yang sekadar ingin melihat-lihat kendaraan baru, sampai ada juga yang sudah berminat untuk membeli. Selain itu, ada pula yang ingin tahu tentang kendaraan baru.
Seperti pengunjung booth Minerva yang memajang motor listrik (molis) anyarnya, Minerva Electron di GIIAS 2022. “Pengunjung datang ke sini dengan beragam pertanyaan,” jelas Dhaly, Marketing Minerva di Hall 9 ICE BSD, Tangerang. Menurutnya, banyak juga yang belum paham soal motor listrik, terutama soal pengisian baterainya.
Baca Juga: Suzuki GSX-S1000 GT Makin Dekat ke Indonesia, Harga Rp 280 Jutaan
Meski begitu, beberapa konsumen juga sudah mengerti dan memutuskan untuk membeli. Di sisi lain, ada yang memutuskan memboyong motor listrik setelah mendapatkan edukasi dari tim di booth Minerva.
Baca Juga: Mau Lakukan Perjalanan Touring? Ini Toolkit yang Perlu Dibawa
Sepanjang pameran yang masih berlangsung hingga 21 Agustus 2022 ini, Dhaly mengklaim Minerva Electron sudah dibeli sebanyak 35 unit.