Selama PEVS 2023, Davigo Beri Potongan Harga Rp 4 Juta Tanpa Syarat

Dipublikasikan : Kamis, 18 Mei 2023 23:55
Penulis : Benny Averdi

Saat ini Davigo masih dalam proses verifikasi untuk mendapatkan nilai TKDN minimal 40% yang ditetapkan pemerintah.

Selama PEVS 2023, Davigo Beri Potongan Harga Rp 4 Juta Tanpa Syarat

Salah satu pemicu agar masyarakat mulai beralih ke kendaraan listrik berbasis baterai adalah adanya bantuan dari pemerintah berupa subsidi senilai Rp 7 juta. Namun, ada syarat tertentu yang diberikan, salah satunya Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) minimal 40%. Tentu, motor listrik yang dipasarkan saat ini sebagian besar masih impor dari luar negeri.

Termasuk juga Davigo yang memasarkan beberapa tipe motor listriknya. Akan tetapi, pada gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat dari 17 hingga 21 Mei ini, Davigo memberikan program khusus berupa subsidi tanpa syarat. Tersedia potongan langsung Rp 4 juta, baik pembelian kredit maupun cash bagi semua kalangan masyarakat.

Baca Juga: Tujuan NGK Ganti Nama Jadi Nittera, Bakal Kembangkan Beterai EV?

Ia mengatakan seluruh unit yang ada pada booth di PEVS ini akan mendapatkan program subsidi tanpa syarat tersebut. Salah satunya Davigo Dragon-S yang baru saja diluncurkan beberapa waktu lalu. Dari harga Rp 21.700.000 on the road Jakarta, motor bisa didapat hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp 17.700.000.

"Unit ini, membutuhkan daya 360 Watt untuk pengecasannya, cukup irit. Sedangkan, motor penggeraknya 2.000 Watt dengan jarak tempuh cukup jauh, hingga 120 km," ungkapnya.

Ada juga tipe Davigo Space dan Forza yang memiliki varian warna sangat menarik. Davigo Forza bernuansa retro dengan warna-warna yang unik, sementara Space memiliki variasi warna yang biasa disebut bunglon. Davigo Space dibanderol Rp 20.700.000, sehingga setelah diskon bisa didapat dengan harga Rp 16.700.000.

   Baca Juga: Catat! Ini Waktu Servis Tahun Pertama Yamaha Grand Filano

Pilihan yang memiliki jarak tempuh paling jauh adalah Davigo Dragon Lithium dengan jarak tempuh hingga 200 km. Berbekal motor penggerak 1.800 Watt serta baterai 72V60Ah, motor listrik ini dipasarkan seharga Rp 23.970.000. Usai diskon, maka bisa diperoleh dengan harga Rp 19.970.000.

Mengenai aftersales service, Aprizal mengatakan saat ini sudah cukup tersebar di beberapa kota, bahkan di luar Jakarta sekalipun. "Aftersales juga sudah ada Home Service untuk beberapa daerah yang terjangkau," ujarnya.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Tajam, Ini Langkah Nyata yang Perlu Dilakukan

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 3 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 4 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 5 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Berita | 6 jam yang lalu

Ducati Panigale V4 Lamborghini, Hasil Kolaborasi Dua Pabrikan Eksotik Italia

Dua merek ikonik Italia, berkolaborasi menciptakan kreasi unggulan khas, yang akan menggabungkan beragam nilai-nilainya.

Berita | 7 jam yang lalu

Disita KPK, Motor Royal Enfield Ridwan Kamil Ternyata Bernilai Rp 78 Juta

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita motor Royal Enfield Classic 500 milik Ridwan Kamil yang diduga terkait kasus korupsi

Beranda Trending Motor Listrik