OTORIDER - Berlokasi di Hall 10 ICE BSD, PT Astra Honda Motor (AHM) turut memeriahkan gelaran IMOS pada 30 Oktober hingga 3 November 2024 dengan berbagai model.
Paling menarik tentu penampilan secara perdana Honda ICON e: dan Honda CUV e: ke masyarakat Indonesia. Kedua motor yang baru saja diluncurkan pada awal bulan Oktober ini terletak pada zona sepeda motor listrik.
Seperti diketahui, Honda ICON e: dan Honda CUV e: merupakan motor listrik yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna yang berbeda-beda.
Bahkan AHM menghadirkan versi half cut dari Honda CUV e: yang bisa memberikan informasi lebih jauh mengenai motor tersebut bagi pengunjung IMOS 2024.
"Kami harap kehadiran jajaran sepeda motor listrik Honda dan beragam aktivitas di booth kami dapat memberikan pengalaman berkendara baru bagi pengunjung IMOS 2024,"Direktur Marketing AHM, Octavianus Dwi.
Kedua model baru ini juga melengkapi jajaran motor listrik Honda yang sebelumnya telah hadir dan menemani konsumen di Indonesia, yaitu Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus.
Ekosistem motor listrik Honda yang beragam pun dihadirkan. Sebab, selain pilihan sepeda motor listrik Honda tersebut memberikan fleksibilitas dan solusi lengkap bagi konsumen dalam memilih metode pengisian daya yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Diantaranya melalui pengisian mandiri di rumah dengan off-board charger, pengisian langsung, maupun penukaran baterai (swap) dengan teknologi berjuluk Honda Power Pack Charger e:. (*)