Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
DisclaimerHubungi KamiInfo IklanKarirPeraturan Media SiberRedaksiTentang OtoriderPrivacy Policy
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2026. Otorider.com. All rights reserved.

Indomobil eMotor Sprinto Punya Sederet Fakta Menarik, Seperti Apa?

Dipublikasikan : Senin, 24 November 2025 10:50
Penulis : Ilham Pratama

Sprinto mencuri perhatian karena membawa sejumlah fakta unik di balik pengembangannya. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Pius Wirawan, CEO Indomobil eMotor

Indomobil eMotor (Foto : Otorider/undefined)
Indomobil eMotor (Foto : Otorider/undefined)

OTORIDER - Indomobil eMotor resmi menghadirkan motor listrik Sprinto yang meluncur pada 22 November di gelaran GJAW 2025. Motor berbanderol Rp 25,5 juta ini menggenapkan tiga produk mereka sepanjang tahun ini.

Di sisi lain Sprinto mencuri perhatian karena membawa sejumlah fakta unik di balik pengembangannya. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Pius Wirawan, CEO Indomobil eMotor, dalam Podcast RAMO.

1. Awalnya Diproyeksikan Menjadi Model Kedua

Pius menjelaskan bahwa Sprinto sebenarnya direncanakan sebagai model kedua setelah Adora. Namun, perubahan strategi membuat Tyranno mendapatkan prioritas perilisan lebih dulu.

"Tapi karena kita melihat di industri motor listrik ini dibutuhkan motor semi adventure. Jadi kita pada saat itu diprioritaskan Tyranno dulu," ucapnya.

2. Mengusung Desain Sporty

Menurut Pius, masing-masing model memiliki karakter berbeda. Adora tampil modern futuristik, Tyranno hadir dengan gaya bold dan tough, sedangkan Sprinto membawa konsep sporty challenger.

Dirinya mengatakan konsumen Indonesia memiliki karakter kompetitif dan aktif, sehingga Sprinto dirancang untuk menggambarkan semangat tersebut.

Sprinto (Foto : Benny)

"Kita memberikan Sprinto ini DNA Competitive Challenger, motor yang kita masukan harus keren, agresif, termasuk di spek dan fiturnya. Kelihatannya gagah, kita pilih desain yang merepresentasikan fiturnya motor ini," paparnya.

3. Punya Torsi Paling Besar

Sprinto juga hadir sebagai model dengan torsi terbesar dibanding dua saudaranya. Adora memiliki torsi 145 Nm, Tyranno 170 Nm, sementara Sprinto mencapai 195 Nm. Akselerasinya pun impresif, 0–60 km/jam hanya dalam 6 detik.

"Jakarta itu nggak jauh, tapi macet, jadi yang dibutuhkan bukan top speed, tapi torsi. Terutama untuk stop and go dan selap-selip," kata Pius.

Selain itu, motor ini memiliki jarak tempuh sekitar 110 km, cukup untuk kebutuhan harian.

 

4. Fitur Lengkap untuk Memanjakan Pengguna

Indomobil eMotor membekali Sprinto dengan fitur kaya untuk penggunaan harian. Ada konektivitas smartphone yang memungkinkan peta tampil langsung di layar, panel instrumen touchscreen, mirroring smartphone, Bluetooth, entertainment, hingga G-Force Meter, fitur yang biasanya ditemukan di mobil sport atau mewah.

5. Fast Charging Gratis di Jaringan Indomobil eMotor

Salah satu keunggulan Sprinto adalah kemampuannya menggunakan fast charging dengan durasi pengisian penuh sekitar satu jam. Indomobil eMotor saat ini memiliki 128 jaringan dengan 60 titik fast charging yang dapat digunakan konsumen tanpa biaya. "Saat ini masih gratis," tambah Pius.

Indomobil eMotor Sprinto (Foto : Otorider/Hieronimus Girindra)

Fasilitas fast charging ini disiapkan untuk mengatasi kendala jarak tempuh dan mempermudah penggunaan motor listrik. Perangkat fast charging berkapasitas 3.000 watt tersebut juga bisa dipinjam untuk touring atau dibeli dengan harga sekitar Rp 4 jutaan. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Beli Honda New Vario 125 Dapat Gembok Merah Anti Maling, Bikin Pencuri Motor Kesulitan

#2

Biaya Perpanjangan SIM C Tahun 2026, Segini Total yang Harus Dibayar

#3

Benarkah Opsen Pajak Naikkan Harga Motor? Ini Penjelasan Main Dealer Honda

#4

WMS Luncurkan All New Honda Vario 125 di Jakarta–Tangerang, Ini Harganya

#5

Promo Honda Vario 125 Model Lama, Diskon Hingga Rp 1,2 Juta

Terbaru

Berita| 12 menit yang lalu

Skema Kredit Honda Stylo 160, Cicilan Mulai Rp 1,4 Jutaan

Berdasarkan data skema pembiayaan yang beredar, Honda Stylo 160 tersedia dalam dua varian, yakni CBS dan ABS, dengan pilihan uang muka (DP), tenor, serta cicilan bulanan yang bervariasi.

Sport| 1 jam yang lalu

Valentino Rossi : 2026 Masa Transisi, Bagnaia dan Martin Akan Berjaya

Valentino Rossi menanggapi musim balap 2026, menurutnya banyak ‘bintang balap’ akan memberikan kejutan setelah di musim balap lalu tak terlalu gemilang.

Berita| 2 jam yang lalu

Fakta Mengejutkan: Satu Keluarga di Jakarta Bisa Punya Dua hingga Tiga Motor

Warga Jakarta rata-rata memiliki dua sepeda motor dalam satu keluarga. Wahana Honda mengungkap mayoritas pembeli motor adalah pemilik motor kedua dan ketiga.

Berita| 4 jam yang lalu

Yamaha LEXI LX 155 Hadir dengan Warna dan Grafis Baru di Awal 2026

Penyegaran ini dilakukan melalui peluncuran warna dan grafis baru di seluruh varian, mulai dari tipe tertinggi hingga versi standar.

Sport| 6 jam yang lalu

Ban Zeneos Dukung Aktivitas Bermotor di Sirkuit Mandalika

Kolaborasi ini ditujukan untuk menunjang kelancaran operasional sekaligus menghadirkan pengalaman berkendara di lintasan sirkuit yang dapat dinikmati masyarakat.

Beranda Trending Motor Listrik