Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
DisclaimerHubungi KamiInfo IklanKarirPeraturan Media SiberRedaksiTentang OtoriderPrivacy Policy
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2026. Otorider.com. All rights reserved.

Motlis Honda UC3 Meluncur di Thailand, Ini Tanggapan AHM

Dipublikasikan : Sabtu, 10 Januari 2026 12:00
Penulis : Ilham Pratama

Honda UC3 diproduksi di Thailand oleh Thai Honda Co., Ltd. sejak Desember 2025 dan akan memasok kebutuhan pasar Thailand serta Vietnam. Mau masuk Indonesia?

Honda UC3 (Foto :Honda)
Honda UC3 (Foto :Honda)

OTORIDER – Seperti dikabarkan sebelumnya, motor listrik terbaru Honda UC3 resmi meluncur di Thailand pada Jumat (9/1), bersamaan dengan dimulainya distribusi model tersebut di Vietnam mulai musim semi 2026.

Dikutip situs resmi Honda Global, motor listrik ini diposisikan setara dengan motor bensin kelas 110 cc dan menjadi model pertama yang mengusung janji global baru Honda untuk lini kendaraan listrik roda dua.

Meski sudah dipasarkan di kawasan Asia Tenggara, PT Astra Honda Motor (AHM) memastikan belum memiliki rencana menghadirkan Honda UC3 ke pasar Indonesia. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Senior Manager Public Relations PT Astra Honda Motor, Rina Listiani.

“Untuk model ini belum ada rencana ya,” ujar Rina saat dihubungi OTORIDER, Jumat (9/1) sore.

Honda UC3 (Foto : Honda)

Honda UC3 diproduksi di Thailand oleh Thai Honda Co., Ltd. sejak Desember 2025 dan akan memasok kebutuhan pasar Thailand serta Vietnam.

Selain peluncuran UC3, Honda juga memperluas infrastruktur pengisian daya CHAdeMO untuk roda dua di kota-kota besar Thailand dan Vietnam, sejalan dengan target netral karbon Honda pada 2050.

Di Thailand, motor listrik ini dijual dengan harga 132.600 baht atau setara Rp 70 jutaan. Sementara itu, Honda juga menyiapkan langkah produksi lokal di Vietnam mulai 2026.

Dari sisi spesifikasi, Honda UC3 dibekali motor listrik berdaya 4,4 kW dengan tenaga maksimum 6,0 kW atau sekitar 8 dk. Motor ini diklaim mampu menempuh jarak lebih dari 120 km dalam sekali pengisian daya, dengan kecepatan maksimum 80 km/jam. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Update Harga Honda BeAT Januari 2026, Mulai Rp18,9 Jutaan

#2

Pajak Kendaraan di Jawa Barat 2026 Naik atau Tetap? Ini Penjelasan Dedi Mulyadi

#3

Adu Bagasi Yamaha Gear Ultima vs Honda New Vario, Sama-sama Mesin 125 cc

#4

Yamaha Aerox Januari 2026 Masih Stabil, Ini Daftar Harga Terbarunya

#5

Harga Motor Listrik Polytron Januari 2026, Fox-200 Mulai Rp11 Jutaan

Terbaru

Sport| 14 jam yang lalu

Fermin Aldeguer Cedera Setelah Latihan di Valencia

Pemenang Indonesia GP 2025 itu mengalami patah tulang paha saat kecelakaan ketika latihan beberapa minggu sebelum tes pramusim.

Berita| 15 jam yang lalu

Cek dan Ganti Busi Motor di 2026, Ini Waktu Ideal agar Mesin Optimal

Cek dan ganti busi motor secara rutin di tahun 2026. Ketahui waktu ideal penggantian busi, tanda-tanda busi melemah, serta dampaknya terhadap performa dan keselamatan berkendara.

Berita| 21 jam yang lalu

Cari Motor Honda Murah? Ini Promo Tahun Baru Honda Baru dari WMS

PT Wahana Makmur Sejati menghadirkan promo motor Honda awal tahun untuk wilayah Jakarta–Tangerang dengan potongan harga dan cicilan ringan.

Tips & Modifikasi| 23 jam yang lalu

Yamaha NMax ‘Kawaii’ Curi Perhatian Alex Rins di Sirkuit

Yamaha NMax itu dibalut kombinasi warna pink dan putih yang kontras. Warna pink tampak dominan dengan tambahan grafis lidah api di area bodi, memberikan kesan playful namun tetap sporty.

Berita| 1 hari yang lalu

Penjualan Motor Nasional 2025 Tembus 6,41 Juta Unit, AISI Proyeksikan Pasar Tetap Stabil di 2026

Pertumbuhan pasar sepeda motor mencapai 1,3% dibandingkan periode Januari-Desember pada tahun sebelumnya, didukung hasil komoditi yang positif.

Beranda Trending Motor Listrik