Gas Nyangkut Disinyalir Penyebab Stoner Jatuh

Dipublikasikan : Senin, 27 Juli 2015 16:05
Penulis : Danu P Dirgantoro

Gas motor yang mengalami masalah ditengarai jadi penyebab Casey Stoner jatuh.

Gas Nyangkut Disinyalir Penyebab Stoner Jatuh

Casey Stoner mengalami nasib kurang bagus pada ajang Suzuka 8 Hours 2015 (26/7) kemarin. Rider Australia yang bernaung di tim MuSASHi RT HARC-PRO mengalami kecelakaan parah. Casey Stoner Patah Tulang Belikat dan Kaki sehingga tak bisa melanjutkan lomba ketahanan ini.

Pembalap 30 tahun ini mengambil alih Honda CBR 1000RR dari rekan setimnya Takumi Takahashi dan berhasil mendahului pimpinan lomba Katsuyuki Nakasuga yang membesut Yamaha. Setelah kejadian, Stoner sempat ngetweet bahwa gas motornya nyangkut sehingga menyebabkan motor terjatuh. Bukan bualan, sebab pada cuplikan video kecelakaan Stoner bisa terdengar suara mesin berteriak hingga red line, persis sebelum motor nomor start 634 itu keluar trek.

Pada Minggu malam setelah balapan, HRC mengeluarkan statement mengenai penyebab jatuhnya Casey Stoner. Dari hasil inspeksi singkat, masalah gas yang nyangkut ditengarai menjadi menjadi penyebabnya. Honda CBR 1000RR naas tersebut akan dikirim ke markas HRC untuk inspeksi teknik lebih lanjut. 

Dari kecelakaan itu sendiri mengakibatkan Stoner menderita patah tibia (tulang kaki) kiri dan belikat di pundak kiri retak. “Saya sangat kecewa penampilan saya di Suzuka 8  Hours harus berakhir seperti ini,” ujar pemegang dua titel juara dunia MotoGP.

“Sayang sekali, kami mengalami kendala mekanis saat saya melintasi tikungan menuju tikungan tusuk konde. Saat itu saya tak punya banyak waktu untuk menekan kopling dan saya masuk tikungan dengan kecepatan yang terlalu tinggi,” Stoner mencoba jelaskan apa yang ia alami pada detik-detik saat terjatuh. (otorider.com)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Mengenal Microsleep, Bahaya di Jalan Tanpa Disadari

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 29 menit yang lalu

Tengok Cicilan dan DP Honda CBR150R Baru di Bulan April 2025

Buat penggemar motor sport fairing, sosok Honda CBR150R 2025 bisa jadi opsi berkat beragamnya pilihan warna dari dua variannya, yakni Non ABS dan ABS.

Sport | 1 jam yang lalu

Gagal Podium di MotoGP Qatar, Alex Marquez Senang Tetap Raih Poin

Alex Marquez gagal meraih podium saat menjalani Race utama MotoGP Qatar pada akhir pekan lalu. Dalam balapan tersebut, ia finish di posisi keenam.

Berita | 2 jam yang lalu

Honda Revo Fit Jadi Motor Termurah AHM, Cicilannya Mulai Rp 700 Ribuan

Per bulan April 2025 ini, nyaris seluruh motor baru Honda dilepas dengan harga di atas Rp 18 juta. Tapi masih ada kok motor baru mereka yang dilepas dengan harga Rp 17 jutaan.

Berita | 3 jam yang lalu

Catat! Berikut Tanggal dan Lokasi Gelaran GIIAS 2025

Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) bakal kembali terselenggara tahun ini. Lantas, kapan dan di mana GIIAS 2025 akan digelar?

Berita | 4 jam yang lalu

Peringati 50 Tahun, Honda Luncurkan Gold Wing Spesial, Cuma Rp 400 Jutaan

Memperingati 50 tahun, pabrikan berlambang sayap itu meluncurkan Gold Wing Tour 50th Anniversary yang dipasarkan secara terbatas, hingga 31 Mei.

Beranda Trending Motor Listrik