Peranti winglet resmi dilarang di ajang balap MotoGP musim ini. Nah, untuk menyiasati penunjang aerodinamika motor, banyak pabrikan yang melakukan inovasi unik pada tunggangan mereka.
Buktinya, setelah Ducati mengandalkan boks besar di bodi belakang yang dijuluki ’Kotak Hotdog' kali ini giliran Yamaha yang berinovasi pada tunggangan Valentino Rossi. Yup, YZR-M1 milik Rossi coba ditanam peranti winglet yang tersembunyi di kedua sisi fairing.
Baca Juga: Jagoan MotoGP 2017 Dari Ducati Racing Punya 'Kotak Hot dog'
Memang, belum ada kepastian apa fairing ini yang akan dipakai Rossi nanti, namun banyak spekulasi yang beredar jika pabrikan lain juga menyiapkan desain fairing radikal untuk meyiasati pelarangan winglet.