Sesi tes pramusim kembali digelar di Sirkuit Jerez, Spanyol jelang musim MotoGP 2020. Pembalap Monster Yamaha, Valentino Rossi masih berusaha untuk melakukan pengembangan terhadap motor prototipe 2020-nya.
Pembalap asal Italia berusia 40 tahun ini mengamankan posisi ke-14 pada hari pertama tes. Meskipun motornya mengalami peningkatan performa, namun Rossi masih menganggap itu belum cukup untuk mengejar motor tim lain.
Baca Juga: Ini Produk yang Mampu Tingkatkan Performa Pengapian Skuter Matik
Saat ini Yamaha masih berusaha untuk mengatasi masalah kecepatan pada motor tanpa menghilangkan ciri khas karakter mesin Yamaha. Rossi sendiri berharap insinyur mesinnya bisa menemukan pengaturan terbaik pada motorya, khususnya pada sektor penambahan serta pengiriman tenaga.
Baca Juga: Daftar Harga Lengkap Motor Yamaha November 2019
“Ya, anda tahu jika anda ingin membuat mesin yang lebih cepat, itu tidak terlalu sulit. Masalahnya adalah memiliki kekuatan tetapi dengan pengiriman daya yang baik,” kata The Doctor, julukan Valentino Rossi.
Sementara itu, di sesi tes pramusim Jerez, rekan setim Rossi, Maverick Vinales justru menjadi pembalap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 37,131 detik. Pembalap Yamaha lainnya di tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli juga bisa mengamankan masing-masing posisi kedua dan kelima.