Tahun 2020 merupakan musim yang terburuk bagi Tim Repsol Honda di kancah balap kelas utama MotoGP. Siapa yang menyangka kehilangan Marc Marquez di seri pembuka membuat pabrikan satu ini berakhir tanpa kemenangan. Bahkan, Honda tampaknya kurang percaya diri menjalani musim 2021 jika tanpa Marc Marquez.
Hal tersebut disebutkan oleh Manajer Tim Repsol Honda yakni Alberto Puig. Dirinya sulit memprediksi musim 2021 jika tanpa kehadiran Marc Marquez. Namun dirinya bisa mengatakan dengan pasti bahwa hal tersebut tidak akan menghasilkan sesuatu yang bagus.
Baca Juga: Marc Marquez Sindir Gelar Juara Joan Mir: Saya Akan Merebutnya Musim Depan!
Di sisi lain, Puig menyebutkan Alex Marquez dinilai melakukan pekerjaan yang sangat baik sebagai pemula. Dari sudut pandangnya, adik Marc Marquez itu telah membuat langkah yang lebih baik dari harapan. Meskipun di awal tahun performa Alex tidak bisa dibilang baik.
Baca Juga: Usai Jalani Operasi Ketiga, Bagaimana Kondisi Terkini Marc Marquez?
"Alex sebagai pemula melakukan pekerjaan yang sangat baik, di awal tahun banyak orang tidak begitu percaya diri padanya. Tiba-tiba dia membuat langkah super cepat di pertengahan tahun," pungkas Puig.