Seri kelima MotoGP musim 2020 akan digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Austria pada akhir pekan ini (23/8). Pada MotoGP Styria kali ini, posisi puncak klasmen perolehan poin sementara masih dikuasai oleh pembalap Petronas Yamaha, Fabio Quartararo.
Sementara itu, perolehan poin terbanyak kedua dan ketiga masing-masing dibukukan oleh pembalap Ducati, Andrea Dovizioso dan pembalap Monster Yamaha, Maverick Vinales. Quartararo sendiri berada di posisi pertama dengan perolehan 67 poin, sedangkan Dovizioso 56 poin, dan Vinales 48 poin.
Baca Juga: Alami Lonjakan Tenaga, Apa yang Diubah pada Honda CBR250RR SP QS?
"Kami akan berusaha sebaik mungkin akhir pekan ini. Kami memiliki kecepatan yang bagus minggu lalu, jadi kami ingin bekerja lebih baik, untuk bertarung memperebutkan podium," ujar Quartararo dikutip dari Crash.
Di lain sisi, juara dunia MotoGP musim 2019, Marc Marquez masih belum bisa kembali mengikuti balapan. Dirinya masih harus melakukan proses pemulihan akibat cedera yang dialaminya saat seri pertama lalu. Sehingga, di Repsol Honda masih akan diperkuat oleh Alex Marquez dan Stefan Bradl.
Baca Juga: Motor Legendaris, F1Z Mejeng di Dealer Yamaha
Berikut tanggal dan waktu pelaksanaan MotoGP Styria 2020:
Jumat, 21 Agustus 2020
Latihan Bebas 1 (FP1):
Moto3 14.00 - 14.40 WIB
Moto2 15.55 - 16.35 WIB
MotoGP 14.55 - 15.40 WIB
Latihan Bebas 2 (FP2):
Moto3 18.15 - 18.55 WIB
Moto2 20.10 - 20.50 WIB
MotoGP 19.10 - 19.55 WIB
Sabtu, 22 Agustus 2020
Latihan Bebas 3 (FP3):
Moto3 14.00 - 14.40 WIB
Moto2 15.55 - 16.35 WIB
MotoGP 14.55 - 15.40 WIB
Kualifikasi:
Moto3 17.35 - 18.15 WIB
Moto2 20.10 - 20.50 WIB
Latihan Bebas 4 (FP4) dan Kualifikasi:
MotoGP 18.30 - 19.50 WIB
Minggu, 23 Agustus 2020
Balapan:
Moto3 16.00 WIB
Moto2 17.20 WIB
MotoGP 19.00 WIB