Galang Hendra Pratama yang merupakan pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia akan segera menjalani seri ketiga ajang World Supersport Championship (WorldSSP) di Sirkuit Portimao, Portugal, akhir pekan ini (8-9/8). Ia pun telah mengenal karakter sirkuit ini saat berkompetisi di WSSP 300.
Sebelumnya, saat berkompetisi di kelas WSSP300 tahun lalu, Galang berhasil menjadi yang tercepat pada sesi Superpole. Pengalaman tersebut tentu menjadi nilai tambah bagi pembalap berusia 21 tahun itu untuk menghadapi balap pekan ini.
Baca Juga: Nostalgia dengan MotoGP Ceko, Rossi Optimis Beri Hasil Terbaik
"Saya telah berdiskusi dengan tim dan mempelajari semua data, termasuk data telemetri. Dan kami telah menemukan solusi dari problem grip di seri sebelumnya. Untuk itu, menemukan set-up terbaik menjadi kunci balapan minggu ini. Semoga balapan seri ini bisa mendapatkan hasil lebih baik dan sesuai target. Full Gasspoll," ujar Galang.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Brno 2020: Marquez Absen, Rossi Incar Kemenangan
Sebagai tambahan informasi, data telemetri adalah data dua dimensi (2D) yang dapat diakses dari komputer menggunakan perangkat logger yang memberikan informasi mengenai motor. Informasi tersebut terkait buka tutup gas, putaran mesin motor, breaking, lean angle, suspensi, stroke, dan lainnya.
Berikut jadwal balapan WorldSSP Portimao 2020:
Jumat, 7 Agustus : Sesi latihan bebas FP1 (17.30 WIB), FP2 (22.00 WIB)
Sabtu, 8 Agustus : FP3 (15.30 WIB), Superpole (17.40 WIB)
Sabtu, 8 Agustus : Race 1 (21.15 WIB)
Minggu, 9 Agustus : Race 2 (18.30 WIB)